Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siswa di Bekasi Alami Perundungan, Kaki Diamputasi, Pihak Sekolah Dianggap Tak Bertanggung Jawab

Siswa SMP di Bekasi berinisial FAA (12), diduga menjadi korban kekerasan ketika masih duduk di kelas 6 SD. Kaki FAA harus diamputasi.

Penulis: Faisal Mohay
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Siswa di Bekasi Alami Perundungan, Kaki Diamputasi, Pihak Sekolah Dianggap Tak Bertanggung Jawab
dok./kolase warta kota
FAA, siswa SDN 09 Jatimulya, Tambun Selatan, korban bullying teman sekolahnya yang harus menjalani amputasi kaki di RS Dharmais, Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus perundungan dan kekerasan yang dialami siswa SMP di Bekasi, Jawa Barat, berinisial FAA (12) viral di media sosial.

FAA mengalami kekerasan saat duduk di bangku kelas 6 SDN Jatimulya 09 Tambun Selatan, Bekasi pada Februari 2023, lalu.

Akibat kekerasan tersebut, kaki FAA didiagnosa mengalami kanker tulang sehingga kakinya harus diamputasi.




Kuasa hukum FAA, Mila Ayu Dewata Sari mengatakan FAA menjadi korban kekerasan di sekolah oleh lima temannya.

Baca juga: KemenPPPA: 40 Persen Anak Dapatkan Perundungan, 30 Persen Pernah Alami Kekerasan Seksual

"Kejadian ini menjadi perhatian Lawfirm Mila Ayu Dewata Sari & Co, selebriti, bahkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek)," ujarnya, Selasa (31/10/2023), dikutip dari WartaKotalive.com.

Wanita yang akrab disapa Mila Cheah mengaku telah membawa surat kuasa dari ibu FAA agar korban mendapat keadilan.

"Saya dan tim akan mengawal kasus ini secara probono alias tanpa dipungut biaya, untuk mendapatkan keadilan seadil-adilya, saya ingin menyampaikan kepada masyarakat atas kekecewaan Diana Novita, ibu FAA, yaitu kurangnya tanggung jawab dari pihak sekolah," tuturnya.

BERITA TERKAIT

Menurut Mila Cheah laporan yang masuk ke Unit PPA Polres Bekasi tak segera diproses kepolisian.

Selain itu, keluarga para pelaku juga tak menganggap kasus perundungan ini merupakan kasus besar.

Dengan adanya laporan ini, Mila Cheah berharap masyarakat tidak melakukan perundungan kepada siapapun.

"Karena akibatnya sangat luar biasa fatal. Bagaimana nasib masa depan korban (FAA), anak yang dilahirkan normal selama 12 tahun kini harus telan kepahitan karena harus kehilangan salah satu kakinya."

"Padahal (FAA) ialah anak yang berprestasi di beberapa bidang," imbuhnya.

Baca juga: Dokter RS Dharmais Harus Amputasi Kaki Siswa SD Korban Perundungan Teman Sekolahnya di Tambun Bekasi

Kata Ibu Korban

Ibu FAA, Diana, mengatakan anaknya sering menjadi korban perundungan, namun FAA tak pernah melapor ke guru.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas