Tungku Smelter Meledak di Morowali, 12 Orang Meninggal, Puluhan Pekerja Luka-luka
12 pekerja tewas dalam ledakan tungku Smelter terjadi di PT ITSS, areal PT IMIP, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Minggu (24/12/2023).
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
Korban meninggal dunia terdiri 7 tenaga kerja asal Indonesia, dan 5 tenaga kerja asing.
Sementara itu, korban luka-luka sedang mendapatkan penanganan medis.
Para pekerja yang menjadi korban kecelakaan telah dibawa ke klinik 1 dan 2 PT IMIP.
Di sisi lain, PT IMIP terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk menginvestigasi hingga penanganan korban.
Pihak manajemen PT IMIP masih berkoordinasi untuk penanganan krisis seluruh aspek.
Mencakup penyiagaan keamanan dan keselamatan karyawan, klinik medis, sekuriti, dan penyediaan informasi kepada publik.
"PT IMIP sebagai perusahaan yang menaungi kawasan lingkar industri Morowali turut berduka sedalam-dalamnya atas musibah ini, terutama keluarga para korban yang terdampak dari tragedi ini," ucap Dedy.
Diketahui, ledakan tungku Smelter terjadi di PT ITSS, areal PT IMIP, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Minggu (24/12/2023).
Dikutip dari video yang diunggah di kanal YouTube Tribun Palu Official, terlihat api membumbung tinggi di area gedung PT ITSS.
Sejumlah pekerja menyelamatkan diri.
Baca juga: Pemerintah Nilai Beking Jadi Sebab Tambang Ilegal Masih Menjamur
Kemudian, terlihat beberapa pekerja membantu penyelamatan pekerja lain yang menjadi korban.
Para korban dibawa menggunakan mobil pick up untuk penanganna lebih lanjut.
Diketahui, ledakan smelter ini terjadi pukul 5.30 Wita.
Ketika kejadian, tungku Smelter yang meledak dalam tahap perbaikan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.