Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenazah Meyke Korban Jatuhnya Pesawat SAM Air Dimakamkan Pagi Ini, 6 Pos Penjagaan Didirikan di TKP

Jenazah Sri Meyke Male sudah tiba di rumah duka di Jalan Kuta, Kota Timur, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo,  Minggu (20/10/2024) tengah malam.

Penulis: Dewi Agustina
zoom-in Jenazah Meyke Korban Jatuhnya Pesawat SAM Air Dimakamkan Pagi Ini, 6 Pos Penjagaan Didirikan di TKP
HO
Jenazah Sri Meyke Male (30), satu dari empat korban meninggal akibat jatuhnya pesawat SAM Air di Gorontalo rencananya akan dimakamkan Senin (21/10/2024) sekitar pukul 08.00 pagi ini. 

Sementara itu TNI dan Polri membangun enam pos penjagaan di sekitar area jatuhnya pesawat SAM Air di sekitar Bandara Panua Pohuwato, Minggu (20/10/2024).

Penjagaan ketat ini bertujuan untuk mengamankan lokasi kecelakaan, termasuk puing-puing pesawat dan barang-barang di dalamnya, dari potensi gangguan atau campur tangan pihak luar.

Mengutip TribunGorontalo.com, para petugas yang berjaga di lokasi mengatakan pos-pos tersebut didirikan untuk memastikan keamanan sisa-sisa pesawat.

"Kita harus mengantisipasi setiap kejadian yang tidak kita inginkan, serta pos ini untuk menjaga barang serta puing pesawat agar tetap aman," ujar salah satu anggota TNI yang berjaga di sekitar bandara.

Masyarakat yang berada di sekitar lokasi kecelakaan juga mendapat perhatian khusus.

Setiap warga yang mendekati area puing dipantau secara ketat.

Beberapa warga yang tinggal di sekitar area kejadian dipindahkan sementara untuk mensterilkan lokasi.

BERITA REKOMENDASI

Kecelakaan ini terjadi saat pesawat SAM Air, yang melayani rute penerbangan perintis ke Bandara Panua Pohuwato, mengalami masalah tak lama setelah lepas landas.

Pesawat yang berkapasitas 19 penumpang itu dilaporkan jatuh di sekitar area tambak udang, hanya beberapa kilometer dari landasan pacu.

Hingga kini, pihak berwenang masih terus menyelidiki penyebab pasti kecelakaan tersebut, namun laporan awal mengindikasikan kemungkinan masalah teknis.

Pesawat SAM Air sebelumnya sempat menjadi andalan dalam meningkatkan mobilitas di wilayah Gorontalo, terutama setelah penerbangan perdana ke Bandara Panua pada awal tahun 2024.

Namun, insiden ini memicu keprihatinan besar terkait keselamatan penerbangan di wilayah tersebut.

Pengamanan Ketat dan Sterilisasi Lokasi


Untuk memastikan situasi tetap kondusif, petugas TNI dan Polri akan berjaga selama 24 jam penuh di enam titik strategis di sekitar area kecelakaan.

Batas-batas lokasi yang disterilkan mencakup bagian belakang bandara hingga area tambak udang.

Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat agar tidak melanggar batas yang telah ditetapkan, guna menjaga kelancaran proses investigasi dan evakuasi.

“Kami meminta masyarakat untuk tetap kooperatif dan tidak mendekati lokasi yang sudah ditandai,” tegas salah satu petugas kepolisian.

Proses evakuasi pesawat masih dalam persiapan, sementara tim penyelamat terus memantau kondisi di lapangan.

4 Orang Meninggal 

Diberitakan sebelumnya, empat penumpang menjadi korban kecelakaan Pesawat PT Semuwa Aviasi Mandiri (SAM AIR) jatuh di Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato, Provinsi, Minggu (20/10/2024) pagi Wita.

Pesawat SAM Air berkapasitas 19 penumpang ini diduga mengalami masalah sesaat sebelum mendarat di Bandara Panua Pohuwato.

Seluruh korban sempat dievakuasi ke Puskesmas Randangan.

Adapun kondisi pesawat hancur, di mana sayapnya terpisah dari badan.

Pesawat SAM Air ditemukan di kawasan tambak warga Randangan atau 500 meter dari Bandara Panua Pohuwato.

Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Gorontalo, Kombes Pol Desmont Harjendro masih sementara menuju lokasi Bandara Panua Pohuwato.

Sementara itu, Dandim 1313 Pohuwato, Letkol Inf. Madiyan Surya, saat dikonfirmasi TribunGorontalo.com, menyebut masih akan melakukan pendataan detail di TKP.

"Saya lagi di lapangan guna mengumpulkan sejumlah data-data," tuturnya.

Sumber: (Tribungorontalo.com) (Tribunnews.com)

Sebagian artikel ini telah tayang di Tribungorontalo.com dengan judul BREAKING NEWS Jenazah Korban Kecelakaan SAM Air Tiba di Kota Gorontalo, Tangis Pelayat Pecah

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas