WNA Australia Naik Motor Masuk Tol di Makassar, Polisi: Gara-Gara Google Maps
Terlalu percaya Google Maps, bule Australia nyasar masuk Tol Makassar naik motor. Untung cepat dihentikan petugas! Begini kronologinya
Editor: Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR – Seorang warga negara asing (WNA) asal Australia viral di media sosial setelah tersesat dan masuk ke Jalan Tol Reformasi di Makassar, Sulawesi Selatan mengendarai sepeda motor.
Insiden tersebut terjadi karena ia mengikuti petunjuk arah dari aplikasi Google Maps.
Kejadian ini terekam dalam video berdurasi 1 menit 30 detik yang diunggah akun Instagram @teropongmakassar.
Dalam video itu, tampak sang bule mengenakan helm hitam dan kemeja biru, tengah berbincang dengan dua petugas tol di tepi jalan.
Salah satu petugas terdengar menanyakan, "Mister, can you speak Indonesia?"
Namun WNA tersebut tampak tidak fasih berbahasa Inggris dan memilih menggunakan aplikasi Google Translate untuk berkomunikasi.
Baca juga: Duduk Perkara Bule AS Bikin Onar dalam Klinik di Kuta Selatan Bali, Dideportasi Malam Ini
Kasat PJR Ditlantas Polda Sulsel, Kompol Mamat Rahmat mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Senin (14/4/2025) sekitar pukul 15.00 WITA di Tol Seksi I Makassar.
“Pengendara motor itu merupakan WNA asal Australia.
Ia tersesat masuk tol karena mengikuti navigasi dari Google Maps dari arah Jalan Nusantara dan tidak sempat mencapai Gerbang Cambaya,” kata Mamat, Selasa (15/4/2025).
Menurut Mamat, petugas yang tengah berpatroli langsung menghentikan WNA tersebut sebelum melaju terlalu jauh.
Pengendara kemudian diarahkan untuk memutar balik sekitar 100 meter dari KM 0 dan dibantu keluar melalui jalur khusus sepeda motor.
Sayangnya, karena terkendala bahasa, identitas lengkap WNA tersebut tidak sempat dicatat oleh petugas.
Peristiwa ini menjadi pengingat penting bagi para pengendara, baik lokal maupun wisatawan asing, untuk lebih waspada dalam menggunakan aplikasi peta digital seperti Google Maps.
Meski sangat membantu, aplikasi navigasi kadang tidak bisa membedakan jalur khusus, seperti jalan tol yang hanya boleh dilintasi kendaraan tertentu.
“Ini menjadi pelajaran bagi semua pengguna aplikasi navigasi digital agar tetap memperhatikan rambu lalu lintas dan situasi di lapangan,” ujar Kompol Mamat.
Pengguna jalan juga diimbau untuk memastikan bahwa rute yang ditunjukkan aman dan sesuai dengan jenis kendaraan yang dikemudikan, terutama di wilayah yang tidak familiar atau baru dikunjungi. (Tribun Timur/Muslimin Emba)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Bule Australia Naik Motor Masuk Tol Makassar, Gara-gara Ikuti Google Maps
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.