10 Kecelakaan di Gunung Rinjani: Pendaki Malaysia Tewas, Terpeleset, Ilegal
Berikut rangkuman Tribunnews.com dari berbagai sumber, 10 kecelakaan pendaki di Gunung Rinjani, terbaru turis asal Brasil
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Kecelakaan seorang pendaki asal Brasil bernama Juliana Marins (27) di Gunung Rinjani, Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), masih menjadi sorotan.
Hingga berita ini ditulis, proses evakuasi tengah dilakukan oleh gabungan Tim SAR.
Hasil visualisasi drone thermal, titik lokasi pendaki tersebut telah ditemukan, yakni dengan kedalaman sekitar 500 meter.
Adapun kecelakaan yang dialami oleh Juliana Marins merupakan kejadian kesekian yang pernah terjadi di Gunung Rinjani.
Berikut rangkuman Tribunnews.com dari berbagai sumber, 10 kecelakaan pendaki di Gunung Rinjani:
1. 21 Juni 2025: Pendaki Brasil Jatuh ke Jurang
Juliana Marins (27), pendaki wanita asal Brasil, jatuh ke jurang di area Cemara Nunggal.
Area tersebut merupakan jalur menuju puncak Rinjani.
Juliana mendaki bersama pemandu dan lima pendaki lain.
Evakuasi dilakukan tim SAR gabungan dengan helikopter dan drone thermal, meski terkendala cuaca buruk dan medan ekstrem.
2. 3 Mei 2025: Pendaki Malaysia Tewas di Jalur Torean
Baca juga: Juliana Hilang di Rinjani, Warganet Brasil Geruduk Akun Prabowo hingga Jokowi: SOS Juliana!
Rennie Bin Abdul Ghani (57), wisatawan asal Malaysia, tewas setelah terjatuh dari tebing setinggi sekitar 100 meter di jalur Banyu Urip, Torean, saat turun dari Danau Segara Anak.
Jenazah ditemukan pada 4 Mei 2025 di kedalaman 80 meter dan dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Mataram.
Medan curam memerlukan peralatan mountaineering khusus.
3. 9 Oktober 2024: Pendaki Irlandia Jatuh di Sembalun
Farrel Paul (31), wisatawan asal Irlandia, terjatuh dari ketinggian sekitar 200 meter di jalur pendakian Sembalun.
Kondisi korban mengalami luka ringan, setelah ditemukan kemudian dievakuasi dan melalui penanganan medis.
4. 4 Oktober 2024: Pendaki Rusia Jatuh di Sembalun (Pendakian Ilegal)
Rusmordovina Alexandra (44), warga Rusia, mengalami kecelakaan saat mendaki secara ilegal di jalur Sembalun, dekat Pos 2.
Baca tanpa iklan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.