Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Resep Tumis Daging Cabai Manis, Menu Lezat untuk Lauk Makan Malam

Inilah resep untuk membuat Tumis Daging Cabai Manis yang enak, menu ini cocok untuk lauk makan malam yang spesial bersama keluarga di rumah.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Daryono
zoom-in Resep Tumis Daging Cabai Manis, Menu Lezat untuk Lauk Makan Malam
Sajiansedap.grid.id
Tumis Daging Cabai Manis - Inilah resep untuk membuat Tumis Daging Cabai Manis yang enak, menu ini cocok untuk lauk makan malam yang spesial bersama keluarga di rumah. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak resep membuat Tumis Daging Cabai Manis yang enak dan lezat.

Menu Tumis Daging Cabai Manis cocok jadi lauk makan siang bersama keluarga di rumah.

Paduan tumisan daging yang gurih dipadu dengan bumbu cabai dan rasa manis membuat masakan terasa semakin nikmat.

Untuk membuat Tumis Daging Cabai Manis, Anda hanya membutuhkan waktu kurang lebih 45 menit saja.

Tumis Daging Cabai Manis akan lebih nikmat disajikan bersama nasi putih yang hangat.

Masakan dapat divariasikan dengan bahan-bahan lainnya, sesuai dengan keinginan Anda.

Baca juga: Resep Ayam Taliwang, Ayam Bakar Pedas Khas Nusa Tenggara Barat

Resep Tumis Daging Cabai Manis yang Lezat, Dikutip dari SajianSedap.grid.id:

Bahan-bahan

Bahan

  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 350 gram daging gandik, iris tipis
  • 8 buah cabai rawit merah, belah 2
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1/2 buah bawang bombay, potong kotak
  • 1 sendok makan saus tomat
  • 200 ml air
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 2 sendok makan minyak, untuk menumis
  • 1/2 sendok teh gula pasir

Langkah Pembuatan

  1. Pertama, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. 

  2. Kemudian, tambahkan cabai rawit merah dan aduk hingga rata.

  3. Lalu, masukkan daging dan aduk sampai berubah warna. 

  4. Setelah itu, tambahkan kecap manis, saus tiram, dan saus tomat, aduk rata.

  5. Selanjutnya, bubuhi garam, merica bubuk, dan gula pasir, aduk sampai rata.

  6. Terakhir, tuang air sedikit-sedikit sambil diaduk sampai matang dan meresap.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas