Resep Lapis Tepung Terigu, Kue Tradisional yang Lembut dan Legit
Resep lapis tepung terigu, kue tradisional yang memiliki tekstur lembut dan legit serta khas dengan tampilannya dari beberapa lapisan warna.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Simak resep lapis tepung terigu, kue tradisional yang memiliki tekstur lembut dan legit.
Lapis tepung terigu merupakan kue tradisional yang masih ada hingga sekarang.
Tampilan kue ini khas dengan beberapa lapisan dari dua hingga tiga warna sekaligus.
Resep lapis tepung terigu dalam artikel ini bisa disajikan menjadi 24 potong.
Proses pembuatan kue tradisional ini membutuhkan waktu selama 60 menit.
Adapun bahan-bahan untuk membuat kue lapis di antaranya tepung terigu, tepung sagu, santan, dan cokelat pasta.
Selengkapnya, berikut ini resep kue lapis tepung terigu yang dikutip dari Sajian Sedap:
Bahan-bahan
Bahan Lapis Tepung Terigu
- 400 gram tepung terigu protein sedang
- 200 gram tepung sagu
- 300 gram gula pasir
- 3/4 sendok teh garam
- 1500 ml santan dari 1 butir kelapa
- 2 butir telur, kocok rata
- 1/2 sendok makan cokelat pasta
- 2 sendok makan minyak untuk mengoles loyang
Langkah Pembuatan
Langkah pertama campurkan bahan tepung terigu, tepung sagu, gula pasir, dan garam. Buat lubang di bagian tengahnya.
Lalu tuangkan santan sedikit demi sedikit ke campuran bahan tadi, lakukan sambil diaduk sampai gula larut.
Kemudian tambahkan telur. Aduk semua bahan sampai rata.
Ambil adonan 1/3 bagian dan tambahkan cokelat pasta. Aduk rata kembali. Sisa adonan lain biarkan putih.
Selanjutnya, oles loyang persegi 18 cm dengan minyak goreng lalu alasi dengan plastik.
Masukan cetakan ke dalam kukusan yang sudah dipanaskan.
Lalu tuang dua sendok sayur adonan putih ke dalam loyang. Kukus selama 10 menit dengan api sedang.
Setelah itu, tambahkan satu sendok sayur adonan cokelat. Kukus selama 5 menit saja.
Ulangi langkah di atas sampai adonan lapis tepung terigu habis.
Untuk lapisan terakhir, kukus selama 30 menit sampai matang.
Jika sudah matang, akan cetakan lapis tepung terigu kemudian dinginkan terlebih dahulu.
Potong-potong lapis menjadi 24 potong. Lapis tepung terigu siap disajikan.