Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jangan Lewatkan Fase Puncak Supermoon Malam Ini, Purnama Terbesar Sepanjang 2019

Fenomena Supermoon atau disebut juga Super Snow Moon terjadi pada Selasa (19/2/2019) malam ini.

Editor: Rohmana Kurniandari
zoom-in Jangan Lewatkan Fase Puncak Supermoon Malam Ini, Purnama Terbesar Sepanjang 2019
mtlblog.com
Ilustrasi Supermoon 

TRIBUNSOLO.COM - Fenomena Supermoon atau disebut juga Super Snow Moon terjadi pada Selasa (19/2/2019) malam ini.

Fenomena ini menjadi bulan purnama paling besar yang terlihat sepanjang tahun 2019.

Lantaran bulan akan berada pada jarak paling dekat dengan Bumi.

Supermoon kali ini disebut pula dengan bulan purnama perige.

Saat purnama perige terjadi, ukuran bulan akan menjadi lebih besar 14 persen dari pada saat purnama apoge.

Hal itu dijelaskan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitter resmi, @infoBMKG.

Selain ukurannya lebih besar, purnama perige juga lebih cerah 30 persen dibandingkan saat purnama apoge atau purnama dengan jarak paling jauh dari Bumi.

BERITA REKOMENDASI

Dinamakan purnama perige atau supermoon lantaran jarak Bumi dan Bulan pada malam ini adalah jarak paling dekat sepanjang 2019.

"Karena jarak Bumi-Bulan pada malam ini adalah jarak yang paling dekat dalam setahun ini, maka purnamanya disebut sebagai 'purnama perige' atau supermoon!," tulis BMKG.

Lantas mengapa purnama perige terjadi pada malam ini?

BACA SELENGKAPNYA>>>>>>>>>>>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas