Lulusan Agroekoteknologi Manfaatkan Perkembangan Teknologi untuk Tingkatkan Penjualan
Alumni jurusan Agroekoteknologi Universitas Trilogi Rosa Qhoiriyah Cahyanda memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan penjualan.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Sanusi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Alumni jurusan Agroekoteknologi Universitas Trilogi Rosa Qhoiriyah Cahyanda memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan penjualan.
Melalui produk 'Ngenyangin’ yang dibuatnya tahun 2109, Rosa mulai bisa merasakan efek teknologi dalam meningkatkan produksi dan labanya.
"Ngenyangin tersedia pada aplikasi-aplikasi pemesan makanan yang sudah terkenal di Indonesia. Bahkan kita sudah masuk sebagai kategori resto pilihan," ujar Rosa melalui keterangan tertulis, Kamis (26/8/2021).
Baca juga: Pemerintah Pusat Diminta Dampingi Pemda saat Gelar Pembelajaran Tatap Muka Terbatas
Ngenyangin awalnya berkembang melalui melalui pembinaan yang dilakukan Pusat Pengembangan Kapasitas Wirausaha Bioindustri (PPKWB) Universitas Trilogi.
Melalui PPKWB, Ngenyangin akhirnya terpilih dan didanai oleh program PPK Simlitabmas Kemendikbud-Ristek.
"Apalagi ketika pandemi, kita tahu sebagai ikhtiar untuk memutus laju penyebaran Covid-19, banyak masyarakat harus memilih untuk di rumah saja. Sehingga kondisi ini semakin ‘memaksa’ masyarakat untuk melek digital," tutur Rosa.
Ketua Program PPKWB, Maulidian mengatakan sudah banyak binaannya yang menuai hasil. Bahkan diantaranya ada yang bertumbuh cukup pesat walau dalam kondisi pandemi seperti ini.
"Progam ini perlu dihadirkan untuk pendampingan bagi mereka yang bisnisnya sudah berjalan,” tutur dosen Agribisnis Universitas Trilogi ini.
Baca juga: BEM UNJ: Vaksinasi Sangat Penting untuk Pemulihan Nasional
Sementara itu, Dekan Fakultas Bioindustri Universitas Trilogi Inanpi Hidayati Sumiasih mengatakan program ini tidak hanya mewadahi mahasiswa, melainkan alumni dari Fakultas Bioindustri.
Termasuk di dalamnya alumni Program Studi Agroekoteknologi akan diberikan pembinaan secara berkala.
"Tidak hanya dukungan berupa mentoring, tetapi PPKWB juga melakukan pemantauan yang kontinu untuk terus mengevaluasi sekaligus mendorong pertumbuhan dari setiap produk yang dipasarkan," kata Inanpi.
Seperti diketahui, Program Studi Agroekoteknologi sendiri merupakan salah satu program studi pilihan di Universitas Trilogi.
Mahasiswa dan lulusan tidak hanya diberikan penguasaan sesuai bidang keilmuan. Tetapi juga diperkuat dengan penguasaan teknologi serta kemampuan berwirausaha.