Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kenapa Sih Bulan Februari Hanya Punya 28 Hari? Berikut Penjelasannya

Jumlah ini tentu lebih pendek dari bulan-bulan lainnya yang rata-rata jumlahnya 30 atau 31 hari.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Kenapa Sih Bulan Februari Hanya Punya 28 Hari? Berikut Penjelasannya
Tribun Jogja
Ilustrasi Kalender. 

TRIBUNNEWS.COM -- Bulan Februari menjadi bulan yang paling unik dalam penanggalan nasional dan internasional.

Pasalnya, bulan kedua ini hanya memiliki sebanyak 28 hari.

Jumlah ini tentu lebih pendek dari bulan-bulan lainnya yang rata-rata jumlahnya 30 atau 31 hari.

Sementara, Februari 2020, masuk dalam tahun kabisat, yang mana Bulan Februari memiliki tambahan satu hari, sehingga jumlahnya menjadi 29 hari.

Baca juga: Pelajar Indonesia Raih Medali Ajang Olimpiade Sains Junior Internasional  

Lantas, kenapa bulan Februari hanya memiliki 28 hari? Menjawab hal tersebut, astronom amatir Marufin Sudibyo mengungkapkan bahwa alasan 28 hari di Februari dikarenakan faktor sejarah Romawi.

Adapun nama bulan Februari sudah ada dalam kalender Romawi pra-Julian, yakni sebelum era Raja Julius Caesar.

Pada saat itu, kalender Romawi tersebut merupakan kalender berbasis pergerakan bulan dan matahari atau saat suryacandra (lunisolar calendar).

Baca juga: Mengenal Fenomena Ekuiluks: Durasi Panjang Siang dan Malam yang Sama di 39 Daerah di Indonesia

BERITA REKOMENDASI

"Februari pada saat itu juga tetap merupakan bulan kedua, baik dalam tahun biasa yang terdiri atas 12 bulan dengan total usia 355 hari, maupun tahun kabisat yang terdiri atas 13 bulan dengan total usia 377 atau 378 hari," beber Marufin kepada Kompas.com, Kamis (3/2/2022).

Dia menambahkan, dalam tahun biasa pada era tersebut bulan Februari berjumlah 28 hari.

Sedangkan, dalam tahun kabisat jumlahnya terpangkas menjadi 23 atau 24 hari saja.

Sebab, sisa hari dialihkan pada bulan ke-13 atau bulan tambahan (interkalaris) yang berjumlah 27 hari.

"Sementara sisa bulan lainnya berusia masing-masing 29 atau 31 hari. Tidak ada yang berusia 30 hari," imbuhnya sambil menjelaskan kenapa Februari hanya 28 hari.


Kemudian, setelah reformasi kalender oleh Raja Julius Caesar pada tahun 46 Sebelum Masehi, kalender Romawi berubah menjadi kalender murni berbasis pergerakan matahari atau kala surya semata.

Baca juga: Fenomena Langit Akhir Januari 2022: Konjungsi Inferior Merkurius hingga Perige Bulan

Acuannya, kata Marufin, ialah periode tropis matahari yang ditetapkan menjadi 365,25 hari.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas