Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kemendag Umumkan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2018, Cek Namamu di Link Ini

Kini giliran Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS 2018 Kemendag, Senin (22/10/2018).

Penulis: Daryono
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
zoom-in Kemendag Umumkan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2018, Cek Namamu di Link Ini
Tribun Bali/Apriadi Gunawan
Ilustrasi CPNS 2018 

Selain di portal milik BKN tersebut, pelamar juga dapat membuka pengumuman seleksi administrasi di laman resmi instansi masing-masing.

Untuk melihat instansi mana saja yang telah mengumumkan nama-nama peserta yang lolos seleksi administrasi, kamu dapat melihatnya di kanal resmi BKN.

Setelah dinyatakan lolos seleksi administrasi, tahap berikutnya adalah Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Namun sebelum SKD dilaksanakan, pelamar harus mencetak Kartu Peserta Ujian CPNS 2018.

Caranya adalah dengan login ke portal sscn.bkn.go.id, dengan memasukkan NIK dan kata sandi.

Saat ini, fitur tersebut belum diaktifkan, karena masih digunakan untuk mengumumkan hasil seleksi administrasi.

Terkait jadwal cetak Kartu Ujian CPNS, lihat lagi pengumuman di masing-masing instansi yang dilamar.

Berita Rekomendasi

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan misalnya, menjadwalkan Cetak Kartu Ujian CPNS 2018 pada 23-25 Oktober 2018.

Sementara untuk Kementerian Keuangan, Kartu Peserta Ujian dicetak menggunakan printer laser pada kertas A4, agar barcode dapat terbaca scanner.

Baca: Link Pengumuman Seleksi Administrasi CPNS 2018 Pemkot, Pemkab, & Kementerian

Kartu Peserta Ujian tersebut nantinya dibawa saat verifikasi berkas fisik.

Kartu tersebut juga wajib dibawa saat SKD dilaksanakan.

(Tribunnews.com/Daryono/TribunJogja)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas