Hasil Fuzhou China Open 2018 Hari Pertama Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Melaju ke Babak Kedua
Tiga dari tujuh wakil Indonesia yang berlaga di hari pertama Fuzhou China Open 2018 sudah memberikan hasilnya, Selasa (6/11/2018).
Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Tiga dari tujuh wakil Indonesia yang berlaga di hari pertama Fuzhou China Open 2018 sudah memberikan hasilnya, Selasa (6/11/2018).
Diketahui, laga yang dihelat di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China ini menampilkan tujuh wakil Indonesia yang akan menghadapi lawannya masing-masing di hari pertama.
Tiga di antaranya sudah berlaga terlebih dahulu yaitu dari sektor ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan juga Berry Angriawan/Hardianto.
Baca: Live Streaming Fuzhou China Open 2018 Babak 32 Besar, Dimulai Pukul 11.00 WIB
Namun, dari tiga laga tersebut, hanya Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang berhasil melaju ke babak selanjutnya.
Dilansir Tribunnews.com dari Bolasport pada Selasa (6/11/2018), Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil menumbangkan wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai.
Mereka menang dengan skor akhir 21-17, 21-19, atas Goh/Lai dalam waktu 37 menit.
Pasangan Tontowi/Liliyana sudah mampu menekan lawannya sejak awal gim pertama.
Dengan hasil itu, Tontowi/Liliyana berhasil melaju ke babak kedua Fuzhou China Open 2018.
Namun, jejak mereka tidak diikuti oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Pasalnya, pasangan ganda putra ini harus tumbang dalam straight games saat menghadapi pasangan Taiwan, Liao Min Chun/Su Ching Heng.
Mereka kalah dengan skor akhir 18-21, 19-21 dan hanya dalam waktu 42 menit.
Kekalahan ini tentunya membuat comeback Fajar/Rian tidak berjalan mulus setelah absen di dua tur Eropa, Denmark Open 2018 dan French Open 2018.
Begitu pula dengan pasangan ganda putra Berry Angriawan/Hardianto yang harus mengakui keunggulan lawannya.
Mereka kalah straight games dari pasangan Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan skor akhir 20-22, 18-21 di babak pertama Fuzhou China Open 2018 ini.
Meskipun sempat bersaing sengit melawan pasangan Malaysia ini, Berry/Hardianto tetap harus mengakui keunggulan lawannya.
Masih ada empat pertandingan wakil Indonesia yang tersisa yaitu dari sektor ganda campuran, Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavian Kandowyang akan menghadapi wakil China, Xiangyu Ren/Zhou Chaomin.
Hafiz Faizal/Glirua Emanuelle Widjaja melawan wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanchai.
Sektor tunggal putri, Yulia Yosephine Susanto melawan Gao Fangjie wakil dari China.
Baca: Daftar 16 Wakil Indonesia di Fuzhou China Open 2018
Dan nantinya Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan Lee Jhe-Huei/Lee Yang wakil dari Taiwan.
(Tribunnews.com/Natalia Bulan R P)