Bandara Changi Hadirkan Nuansa Magis Harry Potter lewat 'A Wizarding World Holiday'
Fans dan pengunjung Bandara Changi, Singapura akan dihibur dengan hadirnya semarak suasana dunia sihir Harry Potter di akhir tahun 2018 ini
Penulis: Bobby W
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
TRIBUNNEWS.COM - Sambut datangnya perayaan liburan hari Natal dan akhir tahun 2018 ini, fans dan pengunjung Bandar Udara Changi, Singapura akan dihibur dengan hadirnya semarak suasana dunia sihir Harry Potter.
Bertemakan 'A Wizarding World Holiday', Bandara Changi menggandeng kerjasama dengan Warner Bros. Singapura untuk menyulap suasana yang ada dengan nuansa dunia sihir yang terinspirasi dari seri novel Harry Potter dan Fantastic Beast karangan JK Rowling.
Kegiatan 'A Wizarding World Holiday at Changi' yang digelar mulai tanggal 16 November 2018 hingga pertengahan Februari 2019 mendatang ini juga turut menjadi kolaborasi pertama dan satu-satunya dengan Warner Bros. Singapura.
Melalui tema festival tahunan Bandara Changi kali ini, anda bisa mengunjungi berbagai lokasi menarik dari dunia penuh sihir tersebut.
Baca: Bakal Pensiun, Ini 6 Fakta Soal Wayne Rooney, Dari Gol Terbaik Hingga Harry Potter
Mulai dari menelusuri Hogsmeade Village, berpakaian seperti penyihir dan berlatih membaca mantra, menunggangi sapu terbang hingga berlatih bermain Quidditch.
Tersebar di penjuru terminal-terminal yang ada, Bandara Changi akan dihiasi dengan empat buah set ikonik yang terdapat di film-film Harry Potter dan Fantastic Beasts yakni Hogsmeade Village, Diagon Alley, The Whomping Willow in Hogwarts School of Witchcraft and Wizardy, dan Newt Scamandar's Menagerie.
Berbagai aktivitas menarik dan latar belakang bertemakan dunia sihir akan membawa para fans bertransformasi ke dunia magis dengan rangkaian kegiatan menyenangkan untuk para pengunjung, anak muda, dan semua kalangan.
Menikmati salju di Hogsemade Village di Terminal 3 (T3)
Terinspirasi dari pemandangan orisinil dari Hogsmeade Village di seri dan film Harry Potter, set berukuran besar di T3 Terminal Keberangkatan menggambarkan gambaran kota yang indah yang dipenuhi oleh atap rumah bersalju dengan latar belakang kastil Hogwarts yang memukau.
Tak ketinggalan pemandangan berbagai toko-toko khas, seperti Zonko's Joke Shop, Madam Puddifoot's Tea Shop, the Owl Post Office, dan toko permen Honeydukes.
Pengunjung akan berkesmpatan untuk melihat dengan jelas secara lebih dekat kereta merah ikonik Hogwarts Express sembari membayangkan diri mereka sebagai salah satu dari makhluk gaib yang mengunjungi Hogsmeade.
Menjadi penyihir di Diagon Alley di T3
Masih di terminal 3, pengunjung akan merasakan memasuki salah satu area paling terkenal, Diagon Alley, di mana para siswa membeli perlengkapan sekolah seperti baju seragam dan tongkat sihir.
Telusuri area ini untuk melihat beberapa toko-toko ikonik seperti Madam Malkin's Robes for all Occasions, Weasleys' Wizard Wheezes, dan the Quality Quidditch Supplies.
Selain menelusuri area, pengunjung juga dapat mencoba pakaian karakter favorit mereka mulai dari seragam sekolah Hogwarts dan jubah di Madam Malkin's Robes for all Occasions dan berfoto di depan Magical Mirror yang akan menghasilkan foto berformat GIF.
Untuk yang tidak pernah mencoba permainan Quidditch, permainan Outdoor paling khas dan terkenal di Hogwarts ini bisa anda jajal pula.
Anda bisa mencoba Toss Challenge dengan mengendarai sapu terbang dan melempar bola Quaffle ke dalam serangkaian lingkaran yang bergerak.
Di area aktivitas terakhir, Raksasa Niffler tidak akan mengambil koin dan pemain akan menumpuknya sampai jatuh.
Dikejutkan oleh raksasa dan hal langka
Penggemar Harry Potter pasti ingat cerita di mana mobil terbang yang ditumpangi Harry dan Ron Weasly menabrak The Whomping Willow bukan?
Untuk itu, jangan lewatkan kesempatan untuk mengambil momen Instagram di set pohon paling langka di Terminal 2 tersebut.
Jangan lupa pula untuk membawa tongsis atau selfie stick jika anda ingin berfoto dengan mobil terbang yang tersangkut di pohon tersebut! Hehehe.
Baca: Pasangan Asal Inggris Gelar Pernikahan Bertema Harry Potter, Seperti Ini Kemeriahannya
Jadi tunggu apa lagi, ayo kunjungi Bandara Changi, Singapura di akhir tahun 2018 ini!
(Tribunnews.com/Bobby W)