Jokowi-Prabowo Kompak Hadiri Silaturahmi Kerja Nasional ICMI 2018 di Lampung
Inilah deretan tokoh-tokoh di Silaknas ICMI 2018. Jokowi-Prabowo Kompak ke Lampung
Penulis: Miftah Salis
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Sejumlah tokoh diundang dalam Silaturahmi Kerja Nasional (Silaknas) Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) 2018 di Lampung.
Presiden Joko Widodo yang belum genap dua pekan kunjungi Lampung, dipastikan kembali datang ke Bumi Ruwa Jurai..
Kedatangan Jokowi kali ini terasa istimewa.
Pasalnya, hajatan ICMI bakal dihadiri juga oleh Prabowo Subianto.
Silaknas ke-28 ICMI juga bakal menjadi saksi bisu dua calon wakil presiden.
Ma'ruf Amin dan Sandiaga Uno, berada satu panggung.
Keduanya didapuk sebagai pembicara di satu sesi Silaknas tersebut.
Ketua ICMI Organisasi Wilayah Lampung, M Yusuf Sulfarano Barusman, mengatakan, Jokowi sudah dipastikan akan membuka Silaknas ICMI yang digelar di Mahligai Convention Centre Pascasarjana Universitas Bandar Lampung (UBL), Kamis (6/12/2018) hari ini.
"Tim pusat seperti Sekretaris Presiden, Protokol Presiden, dan Paspampres telah melakukan pemantapan."
"Jadi dapat dipastikan Presiden Jokowi akan membuka acara temu cendekiawan berskala internasional ini," kata Yusuf saat ditemui di sela-sela gladi resik di UBL, Rabu (5/12).
Kehadiran Jokowi juga dipastikan Kepala Biro Humas dan Protokol Setprov Lampung Bayana, Kapenrem 043/Garuda Hitam Mayor Czi I Made Arimbawa, dan Kepala Biro Operasional Polda Lampung Kombes Pol Yosi Hariyoso.
Yusuf mengungkapkan, Jokowi akan membuka Silaknas ke-28 ICMI pada Kamis malam.
Sementara Prabowo, yang menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Penasihat ICMI, didapuk menjadi pembicara pada Jumat (7/12) pagi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.