Aksi Spektakuler BTS di Panggung 2018 MAMA Jepang Sisakan Kecewa bagi ARMY
ARMY merasa kamerawan 2018 Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2018 kurang memuaskan saat merekam aksi panggung BTS.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
Aksi panggung BTS di 2018 Mnet Asian Music Awards (MAMA) ada yang terlewat, ARMY sayangkan pengambilan gambar oleh kamerawan.
TRIBUNNEWS.COM - Rangkaian kedua 2018 Mnet Asian Music Awards (MAMA) di Jepang selesai digelar pada Rabu (12/12/2018) kemarin.
Boygroup asuhan Big Hit Entertainment, BTS sebelumnya sempat membocorkan bahwa mereka telah mempersiapkan aksi panggung yang spesial untuk 2018 MAMA Jepang.
Tentu saja hal tersebut disambut antusias para ARMY yang akan melihat aksi RM dan kawan-kawan di 2018 MAMA.
Terlebih pada pagelaran MAMA sebelumnya, BTS selalu menyuguhkan penampilan spektakuler yang membuat penonton terpesona.
Baca: Daftar Pemenang 2018 MAMA Jepang, BTS Borong 4 Penghargaan Termasuk Daesang
Namun, penampilan BTS di 2018 MAMA kali ini menyisakan sedikit kekecewaan bagi para ARMY.
Banyak ARMY menyayangkan pengambilan gambar yang dilakukan kamerawan MAMA saat BTS berada di atas panggung.
Sebuah akun Twitter bernama @gcfdaisy mengunggah cuplikan video penampilan BTS saat intro Fake Love di 2018 MAMA Jepang.
Dalam cuplikan tersebut, tampak Jimin melakukan koreografi yang sangat sulit.
Berpegangan pada V dan Jungkook di sebelah kanan serta kirinya, Jimin terlihat diangkat dan melambung di udara melawati J-Hope yang berada di bawahnya.
Namun sayang, aksi memukau Jimin tersebut hanya terlihat jelas di fancam (rekaman penggemar).
Tentunya hal ini membuat kecewa banyak ARMY yang melihat penampilan BTS karena koreografi Jimin tersebut tidak tertangkap kamera 2018 MAMA secara jelas.
"Aku merasa tidak puas dengan kamerawan dari MAMA Jepang ini. Beberapa gerakan dan nyanyian member BTS tidak terlihat sama sekali. Terlebih aksi Jimin satu ini."
"Sepertinya kamerawan MAMA tidak menghapal bagian semua member BTS. Aku merasa sedikit menyesal karena tidak bisa melihat koreografi Chim Chim (Jimin)."
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.