Istri Ade Jigo, MC yang Satu Panggung dengan Seventeen saat Tsunami Banten Ditemukan Meninggal
Jadi korban tsunami Banten dan Lampung, istri Ade Jigo, MC yang satu panggung dengan Seventeen Band ditemukan meninggal dunia, Minggu (23/12/2018).
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Jadi korban tsunami Banten dan Lampung, istri pembawa acara Ade Jigo yang satu panggung dengan Seventeen Band ditemukan meninggal dunia.
TRIBUNNEWS.COM - Bencana tsunami melanda kawasan pantai di Banten dan Lampung pada Sabtu (22/12/2018) pukul 21.27 WIB.
Hingga hari ini Minggu (23/12/2018) pukul 09.30 WIB, setidaknya 43 orang dilaporkan meninggal, 584 luka-luka, dan dua orang menghilang.
Satu di antara korban meninggal yang ditemukan adalah istri dari pembawa acara Ade Jigo.
Saat tsunami menerjang, Ade Jigo tengah mengisi sebuah acara bersama Seventeen Band di Tanjung Lesung Resort Beach.
Baca: Video Terakhir Saudara Ipar Ifan Seventeen Band sebelum Tsunami Menerjang Tanjung Lesung
Seperti yang diberitakan, Tanjung Lesung menjadi tempat paling parah yang terdampak tsunami.
Ade sempat mengunggah dua video yang memperlihatkan kondisi terkini sebuah klinik dan dirinya setelah terkena tsunami.
Dalam video pertama yang diunggahnya, Ade meminta pada warganet untuk segera mengirimkan bantuan karena banyak anak kecil dan ibu hamil yang menjadi korban tsunami Banten dan Lampung.
"Kami korban gempa dan tsunami di Tanjung Lesung. Ini sudah berada di titik kumpul, mohon pada pihak terkait untuk bantuannya segera karena banyak anak kecil dan ibu hamil," kata Ade Jigo.
Sementara dalam video kedua, ia memperlihatkan kondisi klinik yang digunakan para korban untuk mendapatkan perawatan.
Tak hanya itu, lewat keterangan yang ditulis, Ade meminta doa supaya sang istri serta sahabatnya bisa segera ditemukan dan berkumpul bersama.
"Kondisi klinik Alinda usaha tmpt sy dan anak2 di rawat, kondisi sebagian sdh ada yg pulang..mohon doanya semua semoga istri sy @meucha dan sahabat sy @argojimmygo selamat dan bisa berkumpul bersama kita..Amiin."
Hari ini, Minggu (23/12/2018), Ade mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan bahwa sang istri sudah ditemukan.
Sayang istri Ade Jigo ditemukan telah meninggal dunia.
Dalam foto yang diunggah Ade, sang istri terlihat terbungkus kain berwarna putih.
Baca: Jadi Korban Tsunami Banten, Ifan Seventeen Unggah Video Minta Doa, Istri dan Rekan-rekannya Hilang
Ia pun menuliskan doa dan permintaan maaf pada sang istri.
"Innalillahi Wa'inalillahi Rojiun.
Alm Meyuza binti Zaenal Arifin.
Selamat jalan istriku.
Bunda istri yg baik,
Bunda istri yg solehah
Allah sayang sm bunda, kita semua sayang sm bunda, maafin ayah ya sayank..Al fatihah."
Ucapan dukapun mengalir di kolom komentar Instagram milik Ade Jigo.
"Semoga amal ibadah beliau diterima Allah SWT aamiin ya Allah."
"Turut berduka cita pak @adejigo , yang tabah dan kuat yah pak. Semoga di terima di sisiNya."
Baca: Jadi Korban Tsunami Tanjung Lesung, Ifan Seventeen Menangis Bassist-nya Meninggal Dunia
"Innalillahi wainna illaihi rajiun... semoga almarhumah diberikan tempat yang terbaik di sisi Alloh SWT. Yg tabah ya Sob."
"Turut berduka bang @adejigo smg amal ibadahnya diterima disisinya ya."
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.