Hasil Akhir Piala Asia 2019, Korea Selatan vs Filipina, Taegeuk Warriors Unggul 1-0
Hasil Akhir Piala Asia 2019, Korea Selatan vs Filipina, Korea Selatan unggul 1-0, Senin (7/1/2019).
Penulis: Gigih
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Hasil Akhir Piala Asia 2019, Korea Selatan vs Filipina, Korea Selatan unggul 1-0, Senin (7/1/2019).
Pertandingan antara Korea Selatan menghadapi Filipina digelar di Rashid Al-Maktoum Stadium, Dubai.
Gol dari Korea Selatan dicetak oleh Hwang Uijo di menit 67.
Korea Selatan langsung mengambil alih serangan usai wasit menipu peluit tanda dimulainya pertandingan.
Motor serangan Korea Selatan Ki Seungyeung menjadi otak serangkaian tekanan yang dilancarkan Daeguk Wariors di babak pertama.
Filipina yang tidak diunggulkan berulang kali membahayakan melalui sepakan-sepakan jarak jauh yang kerap merepotkan barisan pertahanan Korea Selatan.
Di lima belas menit babak pertama bergulir Korea Selatan membuat kiper Filipina Michael Falkesgaard, bekerja keras membendung seepakan keras dari para pemain Korea Selatan.
Praktis serangan-serangan pemain Korea yang berubi-tubi membuat barisan pemain belakang Filipina bekerja keras di pertandingan ini.
Meskipun lebih banyak bertahan, serangan balik Filipina melalui Javier Patino juga kerap merepotkan barisan pertahanan Korea Selatan dengan kecepatannya di sayap kanan.
Meskipun Korea Selatan menguasai jalannya pertandingan di babak pertama, mereka masih kesulitan mendapatkan peluang bersih yang membahayakan gawang Filipina.
Di menit 31, Korea Selatan memiliki kesempatan besar untuk mencetak gol melalui skema tendangan bebas langsung, sayang eksekusi dari Kim Minjae masih melambung tipis di atas mistar gawang.
Filipina sempat mendapatkan peluang emas melalui sepakan keras Javier Patino di menit 39, beruntung Kim Senggyu masih sigap di bawah mistar gawang.
Permainan semakin terbuka di lima menit jelang pertandingan usai, Hwang Uijo mendapatkan peluang, namun sepakan kerasnya masih bisa diamankan kiper Filipina.
Skor 0-0 menjadi hasil dari babak pertama.