Pingsan Saat Jalani Pemeriksaan, Ternyata Vanessa Angel Idap Penyakit Sinusitis dan Mag
Pingsan saat jalani pemeriksaan hampir 12 jam di Polda Jawa Timur, ternyata Vanessa idap penyakit sinusitis dan mag.
Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Pingsan saat menjalani pemeriksaan hampir 12 jam di Polda Jawa Timur, ternyata Vanessa mengidap penyakit sinusitis dan mag.
Vanessa Angel dikabarkan pingsan saat pemeriksaan tengah berlangsung di Gedung Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim atas kasus UU ITE terkait prostitusi online.
Kondisi itu mengharuskan Vanessa dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara yang berlokasi tak jauh dari Markas Polda Jatim.
Setelah Vanessa menjalani perawatan selama satu hari di RS Bhayangkara, penasihat hukumnya, Milano Lubis beri penjelasan soal penyakit yang diidap oleh kliennya itu.
Milano menyebutkan Vanessa memiliki riwayat penyakit sinusitis, dan membenarkan kliennya juga memiliki riwayat sakit mag.
Baca: Jalani Pemeriksaan, Vanessa Angel Pingsan hingga Dilarikan ke Rumah Sakit, Begini Kondisinya
Sinusitis adalah radang pada rongga di sekitar hidung yang mengganggu sistem pernapasan.
Kondisi itulah yang menyebabkan Vanessa harus menghgunakan alat bantu pernapasan sebagaimana terlihat dalam foto yang diunggah kekasihnya, Bibi Ardiansyah.
Millano Lubis ketika ditemui di RS Bhayangkara Surabaya, Kamis (31/1/2019) menjelaskan bahwa penyakit sinusitis itulah yang membuat kondisi Vanessa Angel drop pascapemeriksaan.
Bahkan ia mengungkapkan bahwa sinusitis yang diidap Vanessa Angel sangatlah parah, sehingga hal itu membuat kondisi fisik kliennya menjadi kerap sakit.
Baca: Drop serta Pingsan Setelah Jalani Penyidikan, Vanessa Angel Ternyata Derita Penyakit Ini
"Memang, kalau kumat, sakit sinusnya itu membuat Vanessa tak bisa bernafas," kata Milano dilansir SuryaMalang.com.
Terkait penyebab sakit yang diderita Vanessa Angel, Milano menyebutkan tim dokter tengah melakukan observasi.
Bahkan tim dokter juga sudah melakukan cek urin hingga rontgen.
"Untuk saat ini masih dirawat saja, kami masih menunggu sakit pastinya," ujarnya.
Dikabarkann sebelumnya, saat jalani pemeriksaan di Polda Jawa Timur, Vanessa Angel pingsan hingga dilarikan ke rumah sakit, Rabu (30/1/2019).
Baca: Masih Dapat Perawatan Medis di Rumah Sakit, Vanessa Angel Resmi Jadi Tahanan Polda Jatim
Vanessa syok
Baca: Lemas dan Pakai Alat Bantu Nafas, Dua Penyakit Ini Diderita Vanessa Angel
Vanessa Angel menjalani pemeriksaan di Gedung Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim selama hampir 12 jam.
Setelah menjalani pemeriksaan, Vanessa langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara yang berlokasi tak jauh dari Markas Polda Jatim.
Tim pengacara Vanessa, Aga Khan membenarkan kabar tersebut.
Ia mengatakan, Vanessa keluar dari ruang penyidikan pukul 23.00 WIB dengan kondisi yang sudah lemas.
"Saat itu dia sudah lemas dan jalannya dibantu oleh penyidik dan keluarga yang mengantar," ujarnya, dikutip dari Kompas.com.
Aga menduga, Vanessa mengalami syok menyusul kasus hukum yang sedang menimpanya.
"Tadi saat pemeriksaan juga terus nangis, apalagi dia tahu akan ditahan," terangnya.
Baca: Kondisi Vanessa Angel Masih Lemah, Keluarga Siap Jadi Penjamin Permohonan Penangguhan Penahanan
Penasihat hukum Vanessa Angel, Milano Lubis menjelaskan, kliennya itu sakit karena syok mendengar, dirinya akan ditahan.
"Ia syok banget. Ini sedang menjalani pemeriksaan dan sudah mengetahui pemberitaan seperti itu (ditahan)," kata penasihat hukum Milano Lubis, dikutip dari Surya.co.id Rabu (30/1/2019).
Menurutnya Vanessa terus menangis sepanjang pemeriksaan.
"Bagaimana nggak menangis, beritanya sudah seperti itu," terangnya.
Milano Lubis juga menegaskan, hingga Rabu malam, kliennya belum menghuni sel tahanan karena masih menjalani pemeriksaan.
"Belum masuk tahanan. Ini Vanessa masih diperiksa, pertanyaan juga masih banyak," kata Milano Lubis.
Baca: Diduga Vanessa Angel Idap Penyakit yang Menyebabkannya Pingsan
Ia mengaku kecewa mengapa Polda Jatim terlalu terburu-buru mengumumkan penahanan Vanessa.
"Kami juga nggak tahu ya, mengapa selalu begini. Masih diperiksa sudah diumumkan akan ditahan."
"Maksudnya terlalu cepat lah, terlalu terburu buru kasih statement seperti itu," katanya tegas.
Selama menjalani perawatan di RS Bhayangkara, Vanessa ditemani oleh sepupu dari ibu kandung Almarhum ibu kandungnya.
Kabar itu disampaikan kekasih Vanessa, Bibi Ardiansyah melalui akun Instagram-nya @bibliss, Kamis (31/1/2019).
"Subhanallah... Kondisi vanessa adzan saat ini (ditemani adik sepupu dari Alm. Ibu kandung vanessa)
sempat pingsan semalam saat sedang pemeriksaan di polda jatim dan kini dibawa kerumah sakit di sby,
subuh ini aku memohon, meminta kepada kalian aku minta sedikit bantuan doanya ya yg terbaik untuk vanessa
#pelukuntukvanessa," tulis @bibliss.
(Tribunnews.com/Fitriana Andriyani)