5 Tips Move On dengan Mencintai Diri Sendiri, Tentukan Target Tertentu!
Apakah kamu baru putus cinta dan berusaha untuk move on? Lakuan 5 tips move on dengan mencintai diri sendiri.
Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Apakah kamu baru putus cinta dan berusaha untuk move on?
Atau berusaha move on setelah menyadari kamu tak dapat bersatu dengan orang yang kamu cintai?
Istilah move on ditujukan pada usaha seseorang untuk menghliangkan dan melupakan rasa cinta pada seseorang dengan mengalihkan perasaan itu pada orang atau objek lain.
Cara lama yang banyak dilakukan orang adalah berusaha move on dengan mencari pasangan baru sebagai pelampiasan.
Tapi sadarkah kamu bahwa hal itu akan melukai pasangan barumu karena kamu tak mencintainya dengan tulus?
Baca: 4 Zodiak Ini Berpeluang Jatuh Cinta pada Orang yang Salah, Kamu Termasuk?
Target move on yang paling tepat adalah diri sendiri, adalah langkah yang tepat untuk mencintai diri sendiri setelah merasa tersakiti oleh cinta yang lama.
Jika kamu telah berhasil mencintai diri sendiri, kamu akan lebih mudah menemukan orang yang tepat untuk memberikan cintamu.
Namun, mencintai diri sendiri cukup sulit untuk dilakukan.
Berikut 5 cara untuk mencintai diri sendiri yang Tribunnews rangkum dari Themindsjournal.com.
Baca: Zodiak yang Akan Jadi Orang Paling Populer, Aries di Urutan Pertama, Kamu Termasuk?
1. Lakukan hal-hal yang membuatmu terhibur
Ketika kamu patah hati dan merasa hidupmu telah berakhir, salah satu hal terbaik yang dapat kamu lakukan adalah perawatan diri.
Tubuh dan jiwamu mungkin merasa hancur tetapi beberapa perawatan akan membantumu sembuh.
Kamu bisa melakukan perawatan dan memanjakan diri dengan spa atau pijat terapi yang menenangkan.
Bagi kaum wanita, perawatan kecantikan ke salon akan dapat meningkatkan rasa kepedulian terhadap diri sendiri.
Dengan melakukan perawatan pada diri sendiri, kamu bisa mendapatkan kekuatan yang kamu butuhkan untuk melupakan sakit hatimu.
Kamu akan benar-benar melepaskan cinta lama dengan cinta untuk diri sendiri.
Baca: Tes Kepribadian: Apa yang Kamu Lihat Pertama pada Gambar Akan Ungkap Kecerdasan Emosionalmu!
2. Lakukan hal-hal yang membuatmu merasa menjadi orang baik
Kamu bisa melakukan kegiatan yang bersifat sosial dan kemanusiaan.
Kegiatan tersebut dapat memberi dua alasan yang bisa membuatmu merasa baik.
Yang pertama, menghabiskan waktu dengan kegiatan tersebut akan mengalihkan perhatianmu dari rasa sakit yang kamu alami setelah putus cinta.
Alasan kedua adalah kamu akan merasa lebih beruntung dari orang-orang yang kamu bantu dalam kegiatan kemanusiaan tersebut.
dengan begitu kamu akan lebih banyak bersyukur dan merasa memiliki banyak alasan untuk berbahagia.
Baca: 8 Hal yang Bikin Kamu Kelihatan Norak Saat Liburan, Perhatikan Outfit Liburanmu
3. Habiskan waktu bersama orang-orang yang mencintaimu
Ketika hatimu hancur dan merasa sendirian, salah satu solusi terbaik adalah menghabiskan waktu bersama orang-orang yang mencintaimu.
Menghabiskan waktu bersama orang-orang yang mencintaimu akan mengingatkanmu tentang semua alasan mengapa kamu harus mencintai diri sendiri.
Setelah putus cinta kamu mungkin merasa kehilangan seseorang yang mencintaimu dan merasa bahwa tidak ada lagi orang yang mencintamu.
Bahkan kamu mungkin merasa perginya pasanganmu dari sisimu sebagai kesalahanmu dan kamu merasa tak pantas dicintai oleh siapapun.
Tapi sadarlah bahwa kamu masih memiliki cinta yang tak pernah habis dari keluarga dan orang-orang terdekat lainnya.
Yakinkan pada dirimu bahwa kamu layak untuk dicintai termasuk oleh dirimu sendiri.
Baca: Tanda-tanda Menunjukkan Kamu Bergantung dengan Pacar, Itu Bisa Berdampak Buruk
4. Tentukan suatu target dan raih itu
Ketika putus cinta dan patah hati, kamu memerlukan pengalihan yang cukup untuk membuatmu merasa sibuk hingga tak sempat mengingat dan merasakan sakit hatimu.
Kamu bisa memulai bisnis yang akan membuatmu sibuk.
Atau jika perlu, lakukan sesuatu yang membuatmu tertantang.
Jika kamu dapat melewati itu, kamu akan merasa bahwa dirimu hebat dan itu menciptakan kebanggan akan dirimu sendiri.
Dengan demikian, secara otomatis rasa cintamu pada diri sendiri akan meningkat.
Baca: Tanda-tanda Menunjukkan Kamu Bergantung dengan Pacar, Itu Bisa Berdampak Buruk
5. Buat daftar keinginan dan penuhi semua itu
Kamu bisa membuat daftar kriteria pasangan idealmu.
Dengan begitu kamu akan memiliki harapan untuk mendapatkan pasangan yang lebih baik.
Saat memberikan standar dan kriteria yang tinggi untuk pasanganmu kelak, secara otomatis kamu juga akan meningkatkan kualitas dirimu.
Dan hal itu bisa membuatmu menjadi lebih percaya diri dan mencintai diri sendiri.
(Tribunnews.com/Fitriana Andriyani)