Live Score Hasil Home United Vs PSM Makassar AFC Cup 2019, Prediksi Susunan Pemain Juku Eja
Live Score hasil pertandingan Home United Vs PSM Makassar AFC Cup 2019, Rabu (27/2/2019) malam, dapat diakses di sini.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Live Score Hasil Home United Vs PSM Makassar AFC Cup 2019, Prediksi Susunan Pemain Juku Eja
TRIBUNNEWS.COM - Live Score hasil pertandingan Home United Vs PSM Makassar AFC Cup 2019, Rabu (27/2/2019) malam, dapat diakses di sini.
Link Live Score Home United Vs PSM Makassar tayang di akhir berita.
PSM Makassar akan melakoni laga perdana babak penyisihan grup H AFC Cup 2019 melawan Home United pada pukul 18.30 WIB.
Laga PSM Makassar kontra Home United berlangsung di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura markas dari Home United.
Baca: Preview Home United Vs PSM Makassar AFC Cup 2019, Darije Kalezic Bawa Skuat Terbaik ke Singapura
PSM Makassar kembali ke kancah Internasional setelah hampir 15 tahun absen.
Terakhir, PSM Makassar tampil Liga Champions pada tahun 2005, dilansir dari laman Liga Indonesia.
Saat itu PSM Makassar tertahan dibabak penyisihan grup, pasukan Juku Eja kalah bersaing dengan Shandong Luneng dan Yokohama Marinos.
Tapi lebih baik dari BEC Tero Sasana.
Namun PSM Makassar yang saat ini sangatlah berbeda dengan 15 tahun yang lalu.
Bermaterialkan pelatih dan pemain mempuni, PSM Makassar keluar sebagai runner-up Liga 1 2018.
Tim Pesut Etam tergabung bersama Home United (Singapura), Lao FC (Laos), Kaya Fc-Iloilo (Filipina) dalam grup H AFC Cup 2019.
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic mengaku telah menyiapkan skuat terbaiknya untuk melawan Home United pada laga perdana babak penyisihan grup.
Sebelum menjalani debut di AFC Cup, ia menilai anak asuhnya telah melakukan persiapan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.