Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Live Streaming Perempatfinal German Open 2019, Tersisa 2 Wakil Indonesia

Live streaming perempatfinal German Open 2019, Jumat (1/3/2019), tersisa dua wakil Indonesia.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Daryono
zoom-in Live Streaming Perempatfinal German Open 2019, Tersisa 2 Wakil Indonesia
BWF Badminton
Live streaming perempatfinal German Open 2019, Jumat (1/3/2019), hanya tersisa dua wakil Indonesia. 

Tunggal putri kedua, Fitriani juga mengikuti jejak rekannya Ruselli Hartawan.

Baca: Jadwal Perempatfinal German Open 2019 Hari Ini - 2 Wakil Indonesia Berebut Tempat ke Semifinal

Melawan pemain unggulan asal Jepang, Sayaka Takahashi, Fitriani kalah setelah sempat memimpin di babak pertama.

Ia kalah dengan skor 12-21, 22-20, dan 21-18.

Ganda putri Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta juga mengalami hal serupa.

Keduanya gagal mengalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota yang menempati posisi pertama dalam daftar pemain unggulan sektor ganda putri di German Open 2019.

Ketut/Rizki kalah dengan skor 22-20 dan 21-7.

Sementara itu, Tontowi Ahmad/Winny Oktavia Kandow harus mengakui keunggulan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja setelah keduanya bertanding secara sengit di babak kedua.

Berita Rekomendasi

Tontowi/Winny kalah dari Hafiz/Gloria dengan skor 21-13 dan 28-26.

Malam nanti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja akan dihadapkan dengan ganda campuran asal Taipei, Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya.

Perempatfinal German Open 2019 ini menjadi pertemuan pertama bagi keduanya.

Meski begitu, Hafiz/Gloria sempat bertanding dengan Wang Chi-Lin saat berpasangan dengan Lee Chia Hsin pada 2018 lalu.

Baca: Hasil Pertandingan Babak Kedua German Open 2019 Hari Ketiga, 2 Wakil Indonesia Maju ke Perempatfinal

Sementara itu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan melawan ganda putri Tiongkok, Du Yue/Li Yinhui.


Keduanya sama-sama masuk dalam daftar pemain unggulan German Open 2019.

Dikutip Tribunnews dari situs BWF Badminton, berikut jadwal perempatfinal German Open 2019 perwakilan Indonesia.

Lapangan 1

Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya (Taipei) vs Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja - pukul 23.10 WIB

Lapangan 2

Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Du Yue/Li Yinhui (Tiongkok) - waktu akan diumumkan lebih lanjut

Saksikan live streaming perempatfinal German Open 2019 lewat link berikut ini.

LIVE STREAMING >>>

LIVE STREAMING >>>

LIVE SCORE >>>

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas