6 Fakta Terbaru Sidang Ahmad Dhani, Alasan Sidang Digelar Siang hingga dapat Hadiah dari Simpatisan
Berikut ini kumpulan fakta terbaru sidang lanjutan kasus 'Vlog Idiot' Ahmad Dhani. Alasan mengapa sidang digelar siang hari hingga dapat peci imama.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Daryono
Berikut ini kumpulan fakta terbaru sidang lanjutan kasus 'Vlog Idiot' Ahmad Dhani. Alasan mengapa sidang digelar siang hari hingga dapat peci imama dari partisipan.
TRIBUNNEWS.COM - Seperti jadwal biasanya, siang tadi Ahmad Dhani kembali menjalani persidangan tentang kasus pencemaran nama baik dalam 'Vlog Idiot'.
Dari pantauan Tribunjatim.com, Ahmad Dhani keluar dari rutan sekitar pukul 08.54 WIB.
Seperti biasa, ia mengenakan gaya andalannya, hem putih dan blangkon hitam.
Dhani tampak mengumbar senyum kepada para pengunjung rutan, ia bahkan dengan senang hati mengajak mereka bersalaman.
Baca: Update Konser Tribute to Ahmad Dhani, Penonton Kembalikan Tiket & Respons Suami Mulan Jameela
Jika sebelumnya Dhani selalu menunjukkan salam dua jari atau mengingatkan untuk tak lupa berpartisipasi dalam pemilu pada 17 April 2019 nanti, kali ini hal itu tak terjadi.
Berikut ini kumpulan fakta terbaru yang telah dirangkum Tribunnews.com dari Tribunjatim.com pada Selasa (12/3/2019).
1. Komentar Tentang Gagalnya Konser Dewa 19
Saat keluar dari rutan, Dhani sempat menjawab beberapa pertanyaan awak media.
Salah satu yang masih hangat dibicarakan yakni tentang batalnya konser Dewa 19 yang seharusnya dilaksanakan di Grand City Mall Surabaya pada Minggu, (10/3/2019).
Ia pun menjawab singkat tentang permasalahan konser Dewa 19 yang batal digelar.
"Mudah mudahan nanti dua minggu lagi, mudah mudahan."
"Dua minggu atau tiga minggu lagi," jawab Dhani singkat.
Baca: Tolak Jadwal Sidang Vlog Idiot di Pagi Hari, Ahmad Dhani: Kasihani Saya Majelis Hakim
2. Dapat Peci Imamah dari Simpatisan