Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Update Piala Presiden Esports 2019, PSG.RRQ Masuk Zona Aman

Simak update Piala Presiden Esports 2019, babak kualifikasi tertutup nasional hari kedua yang berlangsung Selasa (12/3/2019)

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Update Piala Presiden Esports 2019, PSG.RRQ Masuk Zona Aman
ggwp.id
Update Piala Presiden Esports 2019, PSG.RRQ Masuk Zona Aman 

Berikut ini Update Piala Presiden Esports 2019, PSG.RRQ Masuk Zona Aman

TRIBUNNEWS.COM - Piala Presiden Esports 2019 telah selesai menggelar hari kedua national closed qualifier pada Selasa (12/3/2019) malam.

Pertandingan pertama hari kedua, BOOM ID yang menduduki peringkat bawah klasemen sementara dapat menahan imbang tim Aerowolf yang sekarang berada di puncak klasemen.

(Link live streaming ada di akhir berita)

PSG.RRQ yang pada pertandingan hari pertama sempat kalah saat melawan XcN, pada hari kedua pertandingan pertama dapat mengalahkan Alter Ego.

Baca: Mengenal Format Sistem Pertandingan dalam Dunia Esports

Alter Ego akhirnya membalaskan kekalahannya dengan memenangkan pertandingan saat melawan tim nxl>.

ONIC juga dapat mengamankan tiga poin saat melawan Bigetron dan berhasil menahan imbang PSG.RRQ.

BERITA REKOMENDASI

XcN yang pada hari pertama dapat mengalahkan PSG.RRQ, di hari kedua harus mengalami kekalahan saat melawan Bigetron.

Dewi Fortuna nampaknya tidak berpihak pada XcN pada hari kedua, nxl> kembali mengalahkan XcN di pertandingan kedua.

Hari ini, Rabu (13/3/2019) juga akan digelar pertandingan kualifikasi tertutup nasional hari ketiga yang akan berlangsung pada pukul 18.30 hingga 23.30 WIB.

Tentang Piala Presiden Esports 2019

Piala Presiden Esports 2019 adalah kompetisi Esports untuk game Mobile Legends Bang Bang.


Turnamen ini merupakan kolaborasi dari BEKRAF, KEMENPORA, KEMENKOMINFO, IESPL, BCA, dan BliBli.com.

Kompetisi ini hadir untuk menemukan talenta baru di bidang esports agar dapat dibina dan bisa berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas