Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic Yakin Fabiano Beltrame akan Cepat Beradaptasi

Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic yakin, pemain baru mereka, Fabiano Beltrame akan cepat beradaptasi, Selasa (26/3/2019).

Penulis: Gigih
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic Yakin Fabiano Beltrame akan Cepat Beradaptasi
tribun jabar
Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic yakin, pemain baru mereka, Fabiano Beltrame akan cepat beradaptasi, Selasa (26/3/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic yakin, pemain baru mereka, Fabiano Beltrame akan cepat beradaptasi, Selasa (26/3/2019).

Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic meyakini Fabiano Beltrame akan cepat beradaptasi dengan skuat Maung Bandung.

Persib Bandung saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Batam.

Miljan Radovic meyakini bek anyar Maung Bandung Fabiano da rosa Beltrame merupakan salah satu pemain berkualitas.

Kendati baru bergabung dalam dua kali latihan, Radovic mengaku senang dengan performa dan profesionalitas yang diperlihatkan eks pemain Madura United tersebut.

Baca: Berita Persib Bandung, Latihan Ringan Usai Sampai di Batam, Hingga Sambutan Bobotoh

Baca: Persib Miliki Dua Bek Tengah Baru, Satu Center Bek Era Mario Gomez Tersisih?

“Fabiano? Dia memang baru bergabung, tapi dia terlihat sangat profesional, ia masih perlu terus latihan sama tim,” kata Radovic dikutip Tribunnews dari laman resmi klub.

Tak hanya itu, Radovic pun tidak meragukan kemampuan dan pengalaman yang dimiliki Fabiano.

Berita Rekomendasi

Ia percaya pemain berdarah Brasil itu bakal cepat beradaptasi dengan permainan Maung Bandung nantinya.

“Dia punya pengalaman yang banyak di Liga Indonesia, itu bagus saya pikir dia akan cepat adaptasi,” ujar Radovic mengakhiri percakapan.

Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic sedang memimpin pemainnya menggelar sesi latihan perdana skuat Maung Bandung di area Sea Sport, Batam Beach View Resort.

Radovic meminta anak asuhnya untuk berlatih dengan intensitas ringan.

Meski hanya menyajikan menu latihan fisik ringan, Radovic merasa senang melihat antusiasme yang ditunjukkan anak asuhnya di sepanjang latihan pagi itu.

“Semua bagus. Mereka enjoy dan semua pemain terlihat mau bekerja keras, untuk pagi ini oke, untuk sore kita latihan lagi,” tutur Radovic dikutip Tribunnews dari laman resmi klub.

Lebih lanjut, pria 43 tahun itu berharap program sepekan pemusatan latihan di Batam mampu mempererat kebersamaan di dalam tim sebelum menatap kompetisi liga nanti.

“Saya mau chemistry. Kita sudah dekat, tapi saya ingin lebih dekat lagi, kalau chemistry bagus, hasil juga bisa bagus dan mulai dari hari ini kita sudah persiapkan untuk kompetisi,” terangnya.

Baca: Top Scorer Persib Bandung Liga 1 2018 Ini Bersemangat Hijrah ke Batam

Baca: Kata 3 Pemain Persib Bandung soal Kedatangan Beltrame, Sampaikan Ekspektasi hingga Singgung Sikap

Di Batam, Persib dijadwalkan melakoni uji tanding dalam rangka mengasah taktik dan strategi pelatih Miljan Radovic.

Bek anyar Fabiano Beltrame juga ikut dalam rombongan tim ke Kota Industri.

Namun dalam lawatan kali ini, Persib tidak membawa sejumlah pemain seperti Puja Abdillah, M. Wildan Ramadhani, Fulgensius Paji Billy Keraf dan M. Al Amin Syukur Fisabillah.

(Tribunnews.com/Gigih)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas