Steven Tyler Aerosmith Jadi Perancang Busana
Rocker, pentolan band gaek Aerosmith Steven Tyler baru saja menambah pekerjaan baru di resume-nya, yaitu sebagai seorang perancang busana.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUINNEWS.COM - Rocker, pentolan band gaek Aerosmith Steven Tyler baru saja menambah pekerjaan baru di resume-nya, yaitu sebagai seorang perancang busana.
Seperti dilansir Daily Mail, Minggu (8/4/2012), ayah aktris Liv Tyler ini baru saja merilis lini busana siapa pakai terbaru yang bernama Andrew Charles.
Lini tersebut merupakan kolaborasinya bersama sang putri Chelsea Tyler dan Andy Hilfiger, yang adalah adik perancang kondang Tommy Hilfiger. Tommy berperan sebagai creative director lini tersebut.
Selain sebagai perancang, Steven dan putrinya yang berusia 22 tahun itu akan membintangi iklan promo lini Andrew Charles.
Busana-busana tersebut akan didistribusikan di department store besar Amerika, yaitu Macy's.
Sesuai dengan karakter Steve dan Aerosmith, busana-busana kasual tersebut mengambil tema musik rok di era saat gerakan hippies menyambangi Amerika.
Atasan bermotif etnik, jin dengan potongan cutbrai topi berukuran besar, vest berbahan jin, platform sandal mendominasi koleksi debut Steve di dunia mode ini. Sepertinya busana tersebut mendeskripsikan gaya busana para penggemar Aeorosmith di tahun 70an.
Steven Tyler menambah daftar musisi dan penyanyi yang mencoba peruntungannya sebagai perancang busana. Justin Timberlake, Kanye West, Jessica Simpson, dan Jennifer Lopez adalah beberapa diantaranya. (Tribun Jakarta/Daniel Ngantung)
Silakan klik Tribun Jakarta Digital Newspaper edisi Senin (9/4/2012) siang.