Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kevin Aprilio Tak Lagi Menemani Princess Karena Putus dengan Elma?

Grup vokal Princess menyatakan tetap akan jalan tanpa kehadiran bos mereka, Kevin Aprilio yang juga pentolan grup band Vierratalle.

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kevin Aprilio Tak Lagi Menemani Princess Karena Putus dengan Elma?
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Girl band Princess yang beranggotakan Ana Octarina, Danita Vinarosa Sigarlaki, Elma Agustin, Karis Alika Islamadina, dan Rachel Octavia bersama dengan Kevin Aprilio selaku pendiri Princess pada konferensi pers tentang keluarnya Alika dari girl band tersebut di Takigawa, Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2012). (Tribun Jakarta/Jeprima) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Setiaji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup vokal Princess menyatakan tetap akan jalan tanpa kehadiran bos mereka, Kevin Aprilio yang juga pentolan grup band Vierratalle.

Hal ini diungkapkan Elma 'Princess', saat ditanya kenapa saat ini Kevin tak terlihat menemani saat Princess mengisi acara musik. Menurutnya saat ini Kevin sudah mempercayakan ke Princess untuk jalan sendiri.

"Kan dulu masih awal-awal, jadi masih nemenin. Kalau sekarang, Kevin sudah mempercayakan ke Princess untuk jalan sendiri. Karena sudah terbukti tanpa Kevin, bisa jalan. Tapi kalau dia lagi free, dia juga nemenin kita manggung kok," jelas Elma di studio RCTI, Kamis (16/5/2013).

Walaupun hubungan asmaranya dengan Kevin sedang tidak jelas, Elma menegaskan hal tersebut tak berimbas pada Princess sehingga sampai menjaga jarak dengan Kevin. Menurutnya semuanya berjalan seperti biasa.

"Enggak sih, enggak jaga jarak. Sekarang berjalan seperti biasanya. Masih jaga hubungan, tetap komunikasi. Tapi kalau sekarang fokus ke kerjaan masing-masing. Aku kerja, dia juga kerja. Kalau emang lagi bener-bener free, baru jalan bareng atau ketemu," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas