Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Markus Horison Belum Tahu Mesti Bayar Rp 15 Juta ke Mantan Istri

Markus Horison tidak hadir di persidangan perceraian karena ada urusan di Papua.

Penulis: Willem Jonata
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Markus Horison Belum Tahu Mesti Bayar Rp 15 Juta ke Mantan Istri
WARTA KOTA

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA –  Markus Horison tidak hadir di persidangan perceraian dengan agenda putusan, di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan. Ia ada urusan di Papua. Tak pelak, dia belum tahu terkait putusan soal mutah dan idah yang menjadi tanggungannya.

"Markus sedang berada di Papua. Namun, soal adanya keputusan hakim tentang mutah dan iddah dia belum mengetahuinya," ucap Sangap Surbakti, kuasa hukum Markus, Senin, (10/6/2013), di PA Jakarta Selatan.

Karena itu, Sangap belum bisa memastikan apakah kliennya menerima putusan tersebut atau tidak. "Jadi, Markus belum mengetahui apakah menerima putusan itu atau tidak. Apakah dia mau banding atau tidak," lanjutnya.

Yang jelas, dalam putusannya, majelis hakim memang belum memberitahukan kapan ikrar talak itu akan dilakukan. Mutah dan iddah sebesar Rp 15 juta, terang dia, akan diberikan bertepatan dengan ikrar talak tersebut.

"Karena majelis hakim telah memberikan kebebasan kepada Kiki, maunya kapan dikasih mutah dan uang idah-nya," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas