Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sikap Romantis Kris Biantoro yang Selalu Diingat Istrinya

Kris Biantoro adalah pria romantis. Setiap malam, menjelang tidur Kris meminta istrinya untuk memegang tangannya.

Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sikap Romantis Kris Biantoro yang Selalu Diingat Istrinya
/Tribunnews.com/Fx Ismanto
(Alm) KRIS BIANTORO PELUNCURAN BUKU BELUM SELESAI - Foto Kenangan saat (Alm) Kris Biantoro meluncurkan buku berjudul Belum Selesai , buku Kisah 38 Tahun Perjuangan Pendekar Gunjal Soak , Senin Tanggal 18 April 2011 di Jakarta Design Center beberapa tahun lalu. Acara ini dihadiri banyak artis seperti Didik SSS, Bob Tutup Oli, Koes Hendratmo dan Henny Porwonegoro. (Tribunnews.com/Fx Ismanto) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Maria Nguyen Kim Dung menuturkan kalau almarhum suaminya, Kris Biantoro adalah pria romantis. Setiap malam, menjelang tidur Kris meminta istrinya untuk memegang tangannya.

"Dia suami yang romantis, saya sendiri tidak. Kalau tidur, dia selalu minta ingin pegang tangan saya. Baru pegang tangan sebentar, dia langsung tidur, saya ketawa saja," kenangnya, Rabu, (14/8/2013), di rumah duka, Kompleks Bukit Permai Cibubur, Jakarta Timur.

Pernikahannya bersama Kris sangat harmonis dan bahagia. Meskipun ada saja aral yang membumbui rumah tangga mereka. Tetapi, Maria sama sekali tak menyesal menikah dengan pria kelahiran Kedu, 17 Maret 1938.

"Pada zaman dulu, memang tidak seenak sekarang. Kami masih sama-sama mahasiswa, masih miskin. Saya enggak menyesal kawin sama bapak," lanjutnya. Ia pertama kali bertemu dan mengenal Kris di Sidney, Australia.

"Saya bersyukur bisa bertahan sama bapak sampai 46 tahun dalam berumahtangga, meski banyak godaa kami punya dua anak. Saya tidak menyesal, almarhum baik sekali," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas