Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

4 Posko Kesehatan Disiapkan di Arena Konser Metallica

Untuk memberikan pertolongan pertama kepada fans Metallica yang membutuhkan bantuan kesehatan

Penulis: Muhammad Zulfikar
zoom-in 4 Posko Kesehatan Disiapkan di Arena Konser Metallica
TRIBUNNEWS.COM/M Zulfikar
Posko kesehatan di arena konser Metallica kawasan Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Untuk memberikan pertolongan pertama kepada fans Metallica yang membutuhkan bantuan kesehatan, empat posko medik berdiri di sekitar kawasan Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK). Posko tersebut berdiri di empat titik.

"Posko kami ada di gate 2, gate 10, gate 12 dan di gate utama," kata Asbullah Koordinator Posko Kesehatan kepada Tribunnews.com, Minggu (25/8/2013).

Asbullah menuturkan, di posko kesehatan tersebut tersedia tabung gas untuk memberikan pertolongan pernafasan, tandu dan kotak obat P3K. Pihaknya akan dengan cepat menolong para fans Metallica yang membutuhkan pertolongan kesehatan.

"Kita antisipasi untuk jaga-jaga kalau ada yang pingsan atau mengalami luka ringan," ujarnya.

Ada 130 orang yang siap untuk memberikan pertolongan pertama tersebut. 130 orang tersebut terdiri dari dokter, perawat dan sukarelawan yang akan bersiaga di setiap posko. Selain itu mereka juga akan disebar di dalam area konser.

"Kami juga sediakan tujuh unit ambulan untuk membawa penonton ke rumah sakit terdekat bila membutuhkan pertolongan yang lebih serius," pungkasnya.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas