Rini Wulandari Berubah dari Melow ke Kharakter Energik di Single Bebas
Biasa membawakan lagu melow, Rini Wulandari bermetamorfosa jadi penyanyi energik di single terbarunya berjudul "Bebas."
Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rini Wulandari, penyanyi jebolan Indonesian Idol itu, ingin mengubah image di single terbarunya berjudul "Bebas". Dulu ia dikenal sebagai penyanyi pop melankolis. Sekarang ingin lebih energik.
"Di single ini aku ingin mengubah image aku dari penyanyi yang lagu-lagunya melow jadi lebih energik. Kan sebelumnya lagu-lagu aku lebih melow," ucapnya, Kamis, (21/11/2013), di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Selain itu, wanita kelahiran Medan, 28 April 1990 itu, juga mau menunjukkan bahwa dirinya tidak hanya bisa menyanyikan lagu-lagu bertemakan cinta. Tapi, bisa juga menyanyikan lagu di luar tema tersebut.
Single berjudul "Bebas" misalnya. Lagu ciptaannya tersebut bertemakan lagu yang sifatnya motivasional dalam balutan musik dance elektro. Lagu itu semakin semarak dengan keterlibatan disc jockey.
"Dibilang beda banget sih enggak. Aku pertama kali muncul kan laguku juga energik ya, yang judulnya "Aku Bukan Boneka". Tapi yang ini lebih nge-beat. Aku pribadi juga sebenarnya orangnya energik. Jadi, akan terus sih. Karena lagu-lagu cinta yang melow, itu kan sudah banyak banget penyanyinya," tandasnya.