Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ini Syarat dari Polisi Kalau Istri Piyu Ingin Bebas dari Jeratan Hukum

Meski laporan dicabut Vika, Flo tetap harus nongol di kantor polisi sebagai syarat penghentian perkara.

Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Ini Syarat dari Polisi Kalau Istri Piyu Ingin Bebas dari Jeratan Hukum
Warta Kota/ Budi Malau/ Istimewa
Anastasia Florina Limasnax dan Vika Dewayani 

Laporan Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Vika Dewayani, istri kedua pengusaha Adiguna Sutowo memang sudah mencabut laporannya terkait kasus perusakan rumah dan mobilnya, di kawasan Pulomas, yang dilakukan oleh Anastasia Florina Limasnax alias Flo.

Bahkan Vika sudah menandatangani Berita Acara Pemeriksaan (BAP) di Polda Metri Jaya, terkait pencabutan laporan itu. Namun, penyidik kepolisian tetap memerlukan keterangan Flo.

"Kami akan tetap periksa Flo. Takutnya perdamaian itu semu," ucap Kabid Humas Polda, Kombes Pol Rikwanto, Senin, (25/11/2013), saat ditemui di kantornya.

Dengan kata lain, proses hukum tetap berjalan. Namun, berjalannya proses hukum itu menuju penghentian surat penghentian penyidikan atau SP3. "Proses hukum tetap berjalan menuju penghentian penyidikan," lanjutnya.

Ia menyarankan supaya Flo harus berjiwa besar datang ke Polda Metro Jaya untuk diperiksa. "Jadi enggak perlu dicari-cari," ucapnya.

Flo, tambahnya, perlu datang untuk diperiksa. "Harus jelas latar belakangnya, motifnya apa, penyidik juga perlu tahu mereka benar-benar berdamai. Kalau Flo belum bisa datang, penyidikan belum berhenti," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas