Penyanyi Ini Kurang Dikenal di Indonesia Tapi Ngetop di Belanda
Di Indonesia kurang dikenal, penyanyi Nana Chairul lebih tenar di Belanda. Siapa dia?
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Wartakota, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko
TRIBUNNEWS.COM - Nama penyanyi Nana Chairul (27) memang tidak dikenal di industri musik Indonesia. Tapi, medio tahun 1990-an, Nana --sapaan Nana Chairul-- pernah menancapkan namanya sebagai penyanyi cilik Indonesia.
Teman satu angkatan Nana semasa kecil sudah lebih dulu 'go public', seperti Okki Lukman, Dea Ananda, Leoni dan Bondan Prakoso. Ketika itu, Nana kecil populer menyanyikan lagu berjudul 'Jempol Dikenyot'.
Lagu Nana semasa kecil itu belakangan seringkali dinyanyikan komedian Sule dan Nunung ketika mengisi acara 'Opera van Java' (OVJ) di Trans7. Walau kurang populer di negerinya sendiri, Nana justru dikenal luas di Belanda.
"Mungkin aku lebih dikenal sebagai penyanyi di Belanda, daripada disini," ujar Nana disela-sela syuting video klip lagu 'Sanggup Berpisah' di Apartemen Sudirman Park, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (19/12/2013).
Single 'Sanggup Berpisah' itu kerap diputar di radio Indonesia yang disiarkan di seluruh Belanda sejak dua bulan terakhir ini. "Pasti bangga saat dengar lagu saya bisa diputar disana. Orang-orang disana merindukan saya," jelas Nana.
Nama perempuan kelahiran Medan, Sumatera Utara, 7 Mei 1986, tersebut pernah populer saat menyanyi di banyak pasar malam di Negeri Kincir Angin itu. Selama hampir satu tahun sejak 2006, Nana mengelilingi pasar malam di Belanda.
"Jangan bayangkan pasar malam disana mirip di Indonesia ya. Pasar malam yang jadi tempat saya bernyanyi di Belanda itu jadi tempat pertemuan orang-orang dari seluruh negara," ujar Nana yang bernyanyi dari panggung ke panggung itu.
Semula, Nana hanya ingin jalan-jalan mengelilingi Belanda saja. Tapi lantaran 'berjodoh', Nana lalu disodori kontrak album solo, dan dan bikin video klip lagu daerah Indonesia dan lagu internasional di Belgia dan Belanda oleh label dari Jerman.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.