Seleb Hollywood Kompak Ucapkan Ultah untuk Michelle Obama
Sederet selebritas ternama memberikan ucapan selamat kepada Michelle Obama yang berulang tahun ke-50 kemarin
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM – Sederet selebritas ternama memberikan ucapan selamat kepada Michelle Obama yang berulang tahun ke-50 kemarin, Jumat (17/1/2014).
Lewat Twitter, mereka menyelamati sang FLOTUS (First Lady of The United States) atau Ibu Negara AS. Mereka antara lain Justin Timberlake, bintang "Glee" Amber Patrice Riley, aktris dan nominator Golden Globe Kerry Washington, biduanita R&B Janelle Monae, dan pemandu talkshow Ellen DeGeneres.
"Selamat ultah ke-50 @FLOTUS!! Anda adalah inspirasi bagi banyak orang dan orang tercantik yang pernah saya temui luar dan dalam," tulis Justin.
Sementara itu, Amber menulis, "Selamat ultah FLOTUS! Keanggunan dan keseimbanganmu sungguh terpancarkan. Terima kasih telah menjadi contoh. Nikmati hari Anda @MichelleObama."
Ucapan selamat berbumbu candaan datang dari Jannele dan Ellen. "Happy Birthday to our F.E.L.O.T.U.S (First Electric Lady of The United States)! We love you!!! #michelleobama," tulis Janelle.
"Happy birthday, @MichelleObama! Umur Anda mungkin 50, tapi lenganmu (berusia) 22", tulis Ellen yang pernah adu push-up dengan Michelle di acara bincang-bincangnya.
Sebagai perayaan ulang tahun Michelle, sebuah pesta bertaburan bintang rencanannya akan digelar di Gedung Putih Sabtu ini. Kabarnya, pesta tersebut akan dimeriahkan dengan penampilan diva R&B Beyonce.