Ayahanda Kecewa pada Asmirandah Tapi Tetap Akui Anak
Farmidzi Zantman pernah mendengar cerita dari kerabatnya tentang curhatan Asmirandah. Tapi dia tak percaya itu.
Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Farmidzi Zantman pernah mendengar cerita dari kerabatnya tentang curhatan Asmirandah. Kepada kerabatnya tersebut, wanita yang akrab disapa Andah tersebut mengaku bahagia.
Namun, Zantman meragukan pengakuan putrinya tersebut kepada kerabatnya. "Kemarin itu saudara saya datang dari Belanda, dia tanya Andah bagaimana? Dia bilang bahagia. Tapi saya tahu itu tidak," ucapnya, Selasa, (28/1/2014), di kediamannya, kawasan Depok, Jawa Barat.
Sebagai ayah, ia tahu betul bagaimana Andah. Selama 24 tahun, ia mendidik dan membesarkannya. Namun, ia punya keyakinan terkait spekulasi apakah Andah bahagia atau tidak dengan pilihan hidupnya tersebut. Ia kemudian menjadi ragu-ragu menyimpulkan kalau sang anak bahagia.
"Tidak tahu," lanjutnya.
Yang dilakukannya sekarang adalah tetap menerima anaknya. Sebab, ia berprinsip bahwa Andah punya hak untuk menentukan pilihan dalam kehidupannya tersebut.
"Kalau saya dibilang kecewa, saya kecewa. Tapi, dia tetap anak saya," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.