Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Donna Agnesia Berdoa Anaknya Masuk Timnas

Anak pertamanya Lionel Nathan Sinathrya Kartoprawiro yang disapa Leo (6 tahun) sudah terlihat minat di sepak bola.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Donna Agnesia Berdoa Anaknya Masuk Timnas
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Presenter olahraga, aktris, dan model yang sekarang juga menjadi penyanyi, Donna Agnesia berfoto usai tampil pada peluncuran singlenya yang bertajuk Matahariku di Exodus Kuningan City, Jakarta Selatan, Selasa (29/10/2013) malam. Donna tergabung dalam Rumah Musik Indonesia. (Tribun Jakarta/Jeprima) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presenter olahraga, Donna Agnesia bercita-cita anaknya bisa membela tim nasional Indonesia. Donna Agnesia menikah dengan presenter Darius Sinathrya pada Desember 2006.

Mereka telah dikaruniai tiga anak, Lionel Nathan Sinathrya Kartoprawiro, Diego Andres Sinathrya, dan Quinesha Sabrina Sinathrya.

Melihat perkembangan anak-anaknya, wanita berusia 35 tahun mengatakan, anak pertamanya Lionel Nathan Sinathrya Kartoprawiro yang disapa Leo (6 tahun) sudah terlihat minat di sepak bola.

"Leo terlihat sudah gila sama bola. Setiap pertandingan, dia tanya ke Darius tentang pemainnya, dari klub liga Inggris, PSG, atau Barcelona," ujar Donna dalam konferensi pers di Gedung Energy, SCBD Sudirman, Jakarta, Selasa (4/2/2014).

Donna Agnesia dan Darius Sinathrya berencana memasukkan Leo ke sekolah sepak bola (SSB). SSB Boca Junior di daerah Bumi Serpong Damai, Tangerang yang dekat tempat tinggal.

Namun, Donna masih mempertimbangkan kemauan Leo. Sebab, usia yang baru berusia 7 tahun membuat pola pikirnya cepat berubah pikiran secara psikis pada umur tersebut.

Berita Rekomendasi

"Di BSD ada SSB Boca Juniors. Saya ingin dia ikut SSB yang serius karena umur dia masih berubah-rubah minatnya. Tapi saya dan Darius tetap suport minat anak maunya dimana," tuturnya.

Apabila memilih untuk menjadi pesepakbola, maka Donna berharap supaya anaknya bisa membela timnas Indonesia dan mengharumkan nama bangsa.

"Harapan untuk Leo bergabung di timnas ada dan saya ingin sekali bisa terwujud. Untuk saat ini biar dia yang memilih minatnya," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas