Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Julia Perez Takut Bumerang Kalau Komentari Dewi Perssik

Julia Perez alias Jupe (33) berusaha menyikapi masalah yang menimpa Dewi Perssik alias Depe dengan bijaksana.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Julia Perez Takut Bumerang Kalau Komentari Dewi Perssik
Dokumen TRIBUNNEWS.COM
Julia Perez dan Dewi Perssik 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Julia Perez alias Jupe (33) berusaha menyikapi masalah yang menimpa Dewi Perssik alias Depe dengan bijaksana.

Kekasih Gaston Castano tersebut enggan untuk membicarakan masalah Depe lebih lanjut lagi. Ia tidak ingin hal itu menjadi bumerang apabila dirinya mengomentari terlalu banyak wanita yang pernah berseteru dengannya tersebut.

"Saya enggak mau komentari beliau karena nanti saya ngomong akan jadi bumerang buat saya. Saya sudah biasa dihujat, difitnah. Lebih baik saya bicara diri saya daripada saya komentari mba Dewi," ungkapnya.

Jupe pernah merasakan apa yang kini dirasakan oleh Depe. Meski nantinya bakal mendekam di balik jeruji besi selama beberapa bulan, ia yakin Tuhan tidak akan menutup pintu rejeki bagi umatnya. Justru Tuhan akan membukakan pintu rejeki selebar-lebarnya seperti apa yang pernah dialaminya.

"Di dalam itu, Allah enggak tutup rejeki saya. Mungkin ditutup sementara, pas saya keluar, boom muncrat rejeki saya," katanya, saat ditemui di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (6/2/2014).

Seperti diketahui, pedangdut sensasional Dewi Perssik divonis tiga bulan kurungan penjara oleh Mahkamah Agung (MA) dalam kasus penganiayaan terhadap artis yaitu Julia Perez (Jupe). Vonis tersebut dikeluarkan pada Rabu (5/2/2014) dengan berkas perkara bernomor 758 K/PID/2013 dengan tiga hakim agung yang memimpin yaitu Artidjo Alkostar, Gayus Lumbuun, dan Salman Luthan.

Berita Rekomendasi

Kasus perseteruan Depe dan Jupe berawal saat keduanya terlibat dalam pembuatan film Arwah Goyang Karawang, yang berujung pada kontak fisik dan menyebabkan Jupe mendekam di Rumah Tahanan Wanita Pondok Bambu, Jakarta Timur selama tiga bulan

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas