Jelang Eksekusi, Dewi Perssik Rajin Berkicau di Twitter
Dalam akun Twitternya, Depe rajin berkicau ketika mengetahui petugas kejaksaan sudah berada di kediamannya untuk melaksanakan eksekusi.
Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dewi Perssik alias Depe nampaknya tak menyangka petugas Kejaksaan Negeri Jakarta Timur datang ke kediamannya untuk melaksanakan eksekusi terkait putusan tiga bulan penjara yang dikeluarkan Mahkamah Agung (MA).
Bahkan, sebelum petugas datang bekas istri Saipul Jamil tersebut sedang istirahat di kamarnya. Sampai akhirnya, petugas datang untuk melaksanakan eksekusi.
"Iya, Mbak Dewi lagi istirahat," ucap Fani, manajernya, Kamis, (13/2/2014), saat dihubungi via telepon.
Petugas kejaksaan kemudian menunjukkan surat perintah dan eksekusi kepada keluarganya. Dan, pihak keluarga mengatakan bahwa Depe sedang kurang sehat.
Namun, dalam akun Twitternya, @dewiperssik12, Depe rajin berkicau ketika mengetahui petugas kejaksaan sudah berada di kediamannya untuk melaksanakan eksekusi.
Berikut kicauan Depe di twitter: Asal dijemput, hrsnya ada surat panggilan, ngapain dijemput Emang Sy mau melarikan diri !!!.
Depe juga menyebut sempat ada ketegangan antara pihak Kejaksaan dan keluarganya. Wowwww keroyok Papi saya kalian :),g ada SP3 asal main eksekusi g bener ini semua ini !!
Depe bahkan merasa aneh dengan kedatangan pihak Kejaksaan ini. Surat salinan MA aja blm ketgn kita, kok asal main eksekusi,dipaksa bener kyknya masuk penjara, bawa media.