Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ovy /rif di Panggung Wayang Orang Rock Ekalaya

Pentas Wayang Orang Rock Ekalaya yang dihelat di Tenis Indoor Senayan, diramaikan dengan penampilan sederet band rock

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Sanusi
zoom-in Ovy /rif di Panggung Wayang Orang Rock Ekalaya
Tribunnews.com/Daniel Ngantung

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pentas Wayang Orang Rock Ekalaya yang dihelat di Tenis Indoor Senayan, Sabtu (15/3/2014), diramaikan dengan penampilan sederet band rock ternama Tanah Air.

/rif salah satunya. Band tersebut tampil di tengah adegan guru besar Durna (diperankan Jikun, gitaris /rif) yang sedang membanggakan singgasananya.

Durna bergabung dengan bandnya membawakan hits milik mereka, "Raja". Penampilan mereka mendapatkan tepuk tangan meriah dari penonton. Usai tampil, terjadilah dialog singat antara Andi, sang vokalis, dengan Durna. Intinya Durna sedang memuji /rif.

"Kamu makin tua, makin seksi saja suaranya," ujar Durna kepada Andi.

"Terima kasih guru, ini semua berkat guru," balas Andi.

Setelah Andi, Durna lalu memuji Ovy sang gitaris. Lantas, Andi menyambar.

"Yang satu ini tampangnya memang keren guru. Semua klinik kecantikan dia datangi. Engga heran Titi DJ pernah suka," ujar Andi yang langsung disambut penonton.

Berita Rekomendasi

Seperti diketahui, Titi DJ adalah mantan istri Ovy.

Digelar Titimangsa Foundation dan Djarum Apresiasi Budaya, Wayang Orang Rock Ekalaya merupakan pentas kontemporer yang memasukkan musik rock ke dalam kisah perwayangan.

Pentas ini diproduseri oleh aktris Happy Salma. Sementara presenter dan dj radio Arie Dagienkz bertindak sebagai sutradaranya.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas