Kirana Larasati Ingin Hidup Sehat Tanpa Miras dan Narkoba
Kini, dengan hidup barunya, Kirana menyibukkan diri dan mulai rutin berolahraga. Ia mulai bisa tidur teratur dan bangun pagi.
Penulis: Celestinus Trias Handoyo Putro
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Sudah cukup lama Kirana Larasati mengakui bahwa ia pernah mengkonsumsi obat terlarang dan alkohol. Ia menggunakan benda-benda haram itu karena pergaulan. Namun, kini ia sudah tenang karena bisa melepaskan diri dari belenggu obat dan minuman yang bisa membuat orang kecanduan.
"Aku yakin orang lain juga bisa asal niat dan punya semangat untuk menikmati hidup yang sehat. Sekarang badan jadi lebih fit dan bersemangat, karena sudah bersih. Dan, nggak perlu lagi ikut-ikutan, cukup bergaul saja," ujar Kirana yang ditemui Harian Super Ball, di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan belum lama ini.
Kini, dengan hidup barunya, Kirana menyibukkan diri dan mulai rutin berolahraga. Ia mulai bisa tidur teratur dan bangun pagi. Tubuhnya terasa lebih segar.
"Yang paling utama lagi, lama-kelamaan aku mulai bisa menghindari konsumsi minuman beralkohol. Termasuk aku juga mulai bisa mengurangi konsumsi rokok.
Jika tubuhnya sudah lelah karena kesibukan kerja dan tidak mampu untuk berolahraga, Kirana memilih beristirahat lebih cepat.
"Badan jadi suah makin terbiasa untuk tidak terlalu malam untuk tidur. Jadi, bangun pagi juga bisa lebih segar," ujar Kirana.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.