Satu Setengah Jam Menunggu, Victoria Beckham Tak Terlihat Oleh Penggemarnya
"Ah, sudah satu setengah jam menunggu, tapi enggak lihat apa-apa," ujar seorang remaja yang tampak kelalahan menunggu kedatangan Victoria Beckham
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Daniel Ngantung
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - "Ah, sudah satu setengah jam menunggu, tapi enggak lihat apa-apa," ujar seorang remaja putri yang tampak kelalahan menunggu kedatangan Victoria Beckham di butik On Pedder, Plaza Indonesia, Selasa (13/5/2014) malamn.
Remaja itu berusaha keluar dari kerumunan penggemar yang sudah bercampur dengan wartawan yang berusaha mengambil gambar istri mantan pesepakbola David Beckham ini.
Sempat terjadi aksi dorong-mendorong antar penggemar dan wartawan sehingga membuat sejumlah penggemar menyerah menunggu.
"Dorong, dorong, dorong!" teriak seorang pria.
"Ah udah enggak kuat!" seru seorang remaja putri lainnya.
Keramaian sudah tampak di depan butik On Pedder sekitar pukul 16.00 WIB.
Ibu empat anak ini tiba sekitar pukul 18.30 WIB dengan mengendarai Mercedes Benz S300 hitam bernopol B 1559 SAF diiringi sejumlah voorijder dan dua Toyota Alphard hitam. Hujan deras sempat mengguyur kawasan Thamrin sesaat sebelum ia tiba.
Masuk lewat pintu lobby selatan dengan penjagaan yang ketat, Vic tampak terburu-buru, namun sempat melambaikan tangan kepada para penggemarnya.
Victoria tampak elegan sekaligus seksi dalam balutan plunging neck dress yang mamaerkan belahan dadanya. Tak ada perhiasan mencolok yang menemani penampilannya.
Rambut coklatnya dikuncir simpel dan ditata dengan gaya messy (berantakan).
Victoria memadukan busananya dengan clutch hitam dan sepasang pointy heels emas yang memberi sentuhan akhir elegan.
Hampir lebih dari satu jam Victoria berada di butik On Pedder yang telah dipenuhi tamu VIP, pelanggan loyal, selebritas, blogger dan wartawan.
Di dalam, ia sempat melakukan sesi wawancara dengan wartawan dari media terpilih serta memberikan tanda tangan dan berfoto bersama tamu yang membeli tas rancangannya.
Koleksi tas yang terdiri dari empat model itu di antaranya seharga sekitar Rp 50 jutaan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.