Ini Alasan Nova Eliza Rayakan Lebaran di Paris
Nova Eliza (34) merayakan Lebaran tahun ini dengan berlibur di Paris, Perancis. Ia sengaja melakukan itu semua demi mencari suasana yang berbeda
Editor: Anita K Wardhani

Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nova Eliza (34) merayakan Lebaran tahun ini dengan berlibur di Paris, Perancis. Ia sengaja melakukan itu semua demi mencari suasana yang berbeda dari Lebaran tahun-tahun sebelumnya.
"Soalnya pengin cari suasana beda. Sebelumnya enggak pernah Lebaran di sana dan kebetulan anak liburan juga," kata Nova, saat ditemui di kawasan Ceger Raya, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu.
Rencananya ibu dari Naima Malinka itu bakal berada di luar negeri selama tiga minggu. Nova bakal memanfaatkan liburannya dengan berkunjung ke tempat-tempat yang belum pernah dikunjungi.
"Rencananya di sana selama tiga minggu. Pastinya jalan-jalan ke kota-kota lain kalau selagi waktunya bisa dan sempat juga," katanya.