Jeremy Thomas Lapor Polisi, Vila Pribadinya di Bali Diserobot Orang Bule Asal Australia
Aktor Jeremy Thomas geregetan, vila pribadinya di Bali diduduki bule asal Australia bernama Patrick.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Pesinetron Jeremy Thomas melapor ke polisi lantaran sebuah villa miliknya di kawasan, Denpasar, Bali, diserobot orang bernama Patrick. Kasus ini berawal saat ia mendapat laporan dari orang yang bertugas menjaga villa tersebut.
"Saya dapat info dari Bali, lalu manajemen villa mengabarkan bahwa Patrick masuk ke villa dan mengatakan villa ini milik dia dan tidak ada jual beli. Saya dan mitra saya sepakat biarin dulu, tapi akhirnya kita buat laporan," katanya saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (8/10).
Dijelaskan Jeremy, aksi penyerobotan villa ini terjadi pada 4 Oktober 2014. Saat itu, ia mendapat kabar, villa ditempati secara paksa oleh pria kewarganegaraan Australia yang bernama Alexander Patrick Morris.
"Saya lagi di Jakarta hari Sabtu dan dapat laporan dari rekan saya. Patrick nyerobot, ini negara hukum, enggak boleh ada kekerasan. Kita harus hormati perjanjian-perjanjian. Surat saya di sini lengkap lo," ucapnya.
Menurut Jeremy, hingga saat ini Patrick masih berada di villa tersebut. "Masalahnya villa itu lagi ada tamu. Villa itu disewakan," jelasnya.
Icha/ Nova
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.