Afgan Dipuji Rossa dan Erwin Gutawa
gan mengaku puas dan bangga dengan konser yang bertajuk Dari Hati dengan diiringi oleh Erwin Gutawa Orchestra.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tepat pada Hari Valentine kemarin, salah satu mimpi Afgan di dunia musik terwujud. Yaitu, menggelar konser tunggal pertamanya di Indonesia yang bertajuk Dari Hati dengan diiringi oleh Erwin Gutawa Orchestra. Afgan mengaku puas dan bangga dengan konsernya tersebut.
"Semua yang direncanakan terjadi, di luar ekspektasi. Semua yang kita rencanakan dari hati sama Om Erwin, malam ini bisa kita persembahkan. Jadi saya ngerasa puas, saya ngerasa bangga. Ini pengalaman yang pengin saya ulang lagi di lain kesempatan," kata Afgan saat jumpa pers seusai konser.
Ternyata, mimpi tersebut sudah dimiliki oleh Afgan sejak lama. Penyanyi papan atas, Rossa, yang sudah menganggap Afgan sebagai adiknya sendiri pun turut bangga bisa berduet dengannya dalam konser yang diadakan di Plenary Hall, JCC tersebut.
"Salah satu mimpi Afgan terwujud dan aku bangga di sini bisa men-support. Aku juga bahagia banget Afganisme di sini juga luar biasa support-nya. Antusias Anda berarti dalam menyemangati anak bangsa yang berkarya lewat musik Indonesia," kata Rossa.
Erwin Gutawa pun memberikan apresiasinya kepada cowok pelantun Dia, Dia, Dia itu. Meski masih berusia muda, tetapi Afgan sudah punya tiga album dengan banyak hits yang disukai para penikmat musik. Erwin juga senang bisa mengeksplorasi bakat terpendam dari Afgan. Buktinya, cowok itu enggak hanya bisa menyanyi, tapi juga nge-dance.
"Afgan, selamat, kamu sudah membuktikan kalau kamu adalah penyanyi solo pria Indonesia terbaik saat ini. Selamat," tutur Erwin.(Kawanku/Sintia)