Selfie dengan Kaos Palu Arit, Puteri Indonesia 2015 Banjir Kritikan
Terpilihnya Anindya Kusuma Putri sebagai Puteri Indonesia 2015, membuat dirinya menjadi sorotan publik.
Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terpilihnya Anindya Kusuma Putri sebagai Puteri Indonesia 2015, membuat dirinya menjadi sorotan publik. Suka tidak suka, apapun yang dilakukannya mulai menjadi perhatian dan perbincangan masyarakat.
Seperti foto selfie yang diunggah lewat akun instagramnya. Puteri Indonesia asal Jawa Tengah itu sempat mengunggah dirinya saat tengah berada di ladang sawah.
Bergaya sambil menggunakan topi caping, kaca mata hitam, kaos berwarna merah dan berlambang palu arit, Anidya mendapatkan banjir kritikan dari netizen.
"I am so Vietnam Today!," tulis Anindya pada keterangan foto di akun instagramnya.
Gadis berusia 23 tahun itu pun mendapatkan kritikan, yang datang dari salah satu netizen yang mengomentari foto Anindya. "Aduh ... Dari statusnya aja udah salah plus kaosnya pula, sama sekali ngga PANTAS jadi putri indonesia.. .," tulis pemilik akun instagram camelia.gco.
Menurut informasi yang dihimpun Tribunnews, rupanya foto tersebut diambil saat Anindya berkunjung ke Vietnam pada Juni 2014 lalu. Simbol palu arit merupakan bagian dari simbolisme komunis dan begitu sensitif di Indonesia.
Namun, ketika foto selfie-nya mendapatkan banjir kritikan dari netizen, rupanya Anindya pun segera menghapus foto tersebut dari akun instagramnya.