Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Lagu Ciptaan Virzha Sempat Ditolak

Rupanya, tidak hanya pandai bernyanyi, tapi Virzha juga memiliki kemampuan dalam membuat lagu.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Lagu Ciptaan Virzha Sempat Ditolak
TRIBUNNEWS.COM/A RAFIQ

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Virzha Idol akhirnya mengeluarkan album perdana bertajuk 'Satu'. Rupanya, tidak hanya pandai bernyanyi, tapi Virzha juga memiliki kemampuan dalam membuat lagu.

Hal itu dibuktikan penyanyi asal Banda Aceh ini, menciptakan sendiri enam dari sebelas lagu pada album perdananya yang baru dirilis Jumat (27/2/2015).

"Aku enam lagu ciptaan Virzha, selebihnya ciptaan musisi lain. Awalnya memang sempat ditolak ciptaan lagu sendiri, mungkin karena lagunya jelek. Tapi Alhamdulillah bisa diterima," kata Virzha, saat peluncuran album 'Satu', di KFC Tugu Tani, Jakarta Pusat, Jumat (27/2/2015).

Penyanyi berambut panjang itu mengaku, semua lagu-lagu yang diciptakan sudah dia lakukan sejak dirinya menyukai musik yakni saat duduk di bangku SMP. Lantas, dari mana dia mendapatkan inspirasi membuat lagu-lagu itu?

"Inspirasi dari Tuhan. Karena memang Tuhan itu ngga akan ada abisnya kalo
dibahas. walaupun lagu ini bukan ke arah religi, tapi memang inspirasi ini datang dari Tuhan dan menceritakan tentag segala hal. Entah keluarga, sahabat atau orang terkasih," ucapnya.

keenam lagu yang diciptakan Virzha dan masuk ke dalam album pertamanya yaitu, 'Jangan Simpan Rindu', 'Hadirmu', 'Jika', 'Rasaku', 'Untukmu', dan 'Berpura-pura'.

Berita Rekomendasi

"Di album ini kan ada 11 lagu. Saat ini yang paling favorit single 'Aku Lelakimu' ciptaan mas Pongki. Terus ada lagu ciptaan aku sendiri judulnya 'Untukmu'. Semoga aja lagu itu bisa jadi favorit juga nantinya," kata pemilik nama lengkap Di Muhammad Devirzha.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas