Film 'Filosofi Kopi' Syuting di Perkebunan Kopi Malabar yang Terkenal di Eropa
Baik Chicco Jerikho, Rio Dewanto dan Julie Estelle lokasi syuting di perkebunan kopi di Malabar merupakan salah satu bagian yang paling berkesan.
Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sutradara Angga Dwimas Sasongko mengungkapkan telah maksimal mempersiapkan film terbarunya 'Filosofi Kopi' ditahun 2015 ini.
Film tersebut juga melibatkan sejumlah lokasi yang digunakan untuk syuting. Salah satunya perkebunan kopi pertama di Indonesia.
"Salah satu lokasi syuting kita di perkebunan Malabar. Kita pilih lokasi itu, karena perkebunan di sana merupakan tempat pertama kali di Indonesia yang ditanami kopi," terang Angga, saat jumpa pers di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (7/4/2015).
Menurutnya, perkebunan kopi yang terletak di daerah Pandeglang, Jawa Barat itu, memiliki filosofi tersendiri untuk digunakan dalam pembuatan film yang diadopsi dari cerita pendek karya Dewi 'Dee' Lestari.
"Saya ingin mendekatkan cerita di film ini dengan nilai sejarahnya. Dimana, perkebunan Malabar itu ditanami sekitar tahun 1.800-an. Dari perkebunan itu, kopi kita terkenal sampai ke Eropa," ungkapnya.
Sementara itu, baik Chicco Jerikho, Rio Dewanto dan Julie Estelle lokasi syuting di perkebunan kopi di Malabar merupakan salah satu bagian yang paling berkesan.
"Banyak banget pengalaman yang berkesan. Tapi yang paling berkesan saat di perkebunan kopi Pak Seno. Ada aja gangguan suara-suara binatang di sana, terus pemandangannya juga bagus banget dan itu juga perkebunan pertama di Indonesia, jadi kita lebih menghargai aja," ungkap Chicco pada kesempatan yang sama.
Film produksi Visinema Picture ini, bercerita tentang dua orang sahabat, Ben (Chicco Jerikho) dan Jody (Rio Dewanto) yang membangun sebuah kedai bernama 'Filosofi Kopi' di Jakarta. Dalam film ini tidak hanya bercerita soal kopi, tapi tentang pencarian jiwa dan perjalanan berdamai dengan masa lalu melalui kopi.
Tidak hanya Chicco, Rio dan Julie, beberapa pemain pendukung seperti Jajang C. Noer dan Slamet Rahardjo juga ikut terlibat dalam yang dijadwalkan segera tayang diseluruh bioskop Indonesia pada 9 April 2015 mendatang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.