Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Anak Kedua Pepeng: Kondisi Papa Drop

Sebelum tutup usia di Rumah Sakit Puri Cinere, Depok Pepeng, dibawa ke Rumah Sakit Puri Cinere, Depok, Jawa Barat, pada Rabu dini hari

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Anak Kedua Pepeng: Kondisi Papa Drop
KOMPAS/WAWAN H PRABOWO
Pepeng saat ditemui di kompleks Bumi Pusaka Cinere, Cinere, Depok, Jawa Barat, Rabu (6/4/2011). 

TRIBUNNEWAS.COM, DEPOK- Sebelum tutup usia di Rumah Sakit Puri Cinere, Depok, Jawa Barat, Rabu (6/5/2015), pembawa acara dan artis komedi Ferrasta Soebardi (59) alias Pepeng, dibawa ke Rumah Sakit Puri Cinere, Depok, Jawa Barat, pada Rabu dini hari tadi, pukul 02.00 WIB.

Putra kedua Pepeng, Geremio Muhammad membenarkan sang ayah telah berpulang. "Iya benar, Papa meninggal dunia tadi sekitar pukul 10.30 WIB," ungkapnya saat dihubungi, Rabu (6/5/2015).

Pelawak yang pernah terkenal pada pertengahan 1980-an lewat acara Sersan Prambors di Radio Prambors dan pada awal 1990-an sebagai pemandu kuis Jari-jari di RCTI ini mengembuskan napas terakhir pada usia 60 tahun.

Geremio mengatakan, ayahandanya, yang bertahun-tahun menderita penyakit multiple scleroris. "Kondisinya drop," ucapnya.

Pepeng yang pernah terkenal sebagai pemandu kuis televisi Jari-jari, pernah mengalami infeksi paru-paru dan terkena serangan jantung pada 25 Maret 2014.
Gejala yang sama juga pernah dialami Pepeng pada Agustus 2013. Geremio mengatakan bahwa ayahnya terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Puri Cinere ketika itu.

Menurut Geremio, sebelum dilarikan ke uni gawat darurat (UGD) Rumah Sakit Puri Cinere, Pepeng sudah dianjurkan oleh dokter untuk menjalani rawat inap pada 21 Maret 2014. Namun, Pepeng justru tak mau menuruti saran tersebut.

"Jumat dibawa ke UGD, ke-detect ada masalah jantung. Tapi, bapak enggak mau dirawat di rumah sakit, maunya di rumah," kata Geremio dalam wawancara dengan Kompas.com ketika itu.

BERITA TERKAIT

Selang beberapa hari kemudian kondisi kesehatan Pepeng memburuk.

Setelah dirawat, saat itu menurut Geremio lagi, Pepeng, yang menderita multiple sclerosis, sempat agak tenang dan bisa beristirahat, meski kondisi kesehatannya belum banyak berubah.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas