Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Demian Masuk Rekor Muri setelah Dikubur 52 Jam di Dalam Semen

Ilusionis Demian berhasil mencatatkan dirinya pada Museum Rekor Indonesia (Muri) sebagai orang paling lama terkubur di dalam semen selama 52 jam.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Y Gustaman
zoom-in Demian Masuk Rekor Muri setelah Dikubur 52 Jam di Dalam Semen
Tribunnews.com/Fahdi Fahlevi
Ilusionis Demian (berbaring tertutup selimut putih) menerima rekor Museum Rekor Indonesia (Muri) sebagai orang paling lama terkubur di dalam semen selama 52 jam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ilusionis Demian berhasil mencatatkan dirinya pada Museum Rekor Indonesia (Muri) sebagai orang paling lama terkubur di dalam semen. Pencapaian ini didapatkan Demian setelah terkubur di dalam semen selama 52 jam.

Dalam aksinya yang bertajuk "The Perfect Escape", Demian berhasil membebaskan dirinya dari semen yang membelenggunya. Awalnya Demian dijadwalkan terlepas dari semen pukul 18.00 WIB. Namun karena kondisinya lemah membuat Demian tidak dapat membebaskan diri terlepas dari semen.

Pada pukul 20.10 WIB, Demian baru dapat melepaskan diri dari coran semen yang mengekangnya sejak Jumat (22/05/2015) lalu. Keberhasilannya langsung diganjar Muri sebagai manusia terlama yang bertahan di dalam coran semen.

"Rekor dunia sebagai orang pertama yang disemen selama 50 jam," ujar Wakil Direktur Muri, Omar Semesta di FX Sudirman, Jakarta, Minggu (24/05/2015).

Penghargaan ini diterima Demian saat berada di dalam penanganan medis karena kondisinya masih lemah. Setelah selanjutnya dibawa ke rumah sakit.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas