Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Victoria Beckham Ogah Putri Bungsunya Jadi Penyanyi Pop

Victoria Beckham (41) menginginkan putri bungsunya, Harper Beckham (3), untuk mengikuti jejaknya kini menjadi perancang busana.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Victoria Beckham Ogah Putri Bungsunya Jadi Penyanyi Pop
IST
Victoria Beckham menggendong putrinya 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Ruth Vania Christine

TRIBUNNEWS.COM - Pengalamannya menjadi anggota grup pop Inggris Spice Girls nampaknya membuat Victoria Beckham (41) menginginkan putri bungsunya, Harper Beckham (3), untuk mengikuti jejaknya kini menjadi perancang busana.

"Kalau aku, sih, lebih suka Harper masuk dunia fashion saja, ketimbang jadi anggota grup penyanyi pop," kata seleb asal Inggris itu dalam wawancaranya dengan Vogue.

Meski demikian, masa-masa ketika menjadi sosok Posh Spice mewakili Spice Girls pada 1990-an itu dikenangnya sebagai masa-masa yang menyenangkan.

"Seru juga, sih, menjadi bintang pop," ucap istri pesepakbola David Beckham (40) itu lagi.

Menurut Victoria, buah hatinya memang kerap terlihat suka sekali memilih-milih sendiri pakaian yang akan dikenakannya dan meminjam sepatu serta peralatan rias Victoria.

Namun, di sisi lain, Victoria juga melihat anaknya terkadang bisa terlihat tomboy.

Berita Rekomendasi

"Dia suka memakai sepatu hak tinggiku dan pura-pura memakai alat riasku, tapi dia juga sering berlari di taman dengan para abangnya memakai sepatu bolanya," kata Victoria.

Karenanya, sebagai ibu ia merasa dirinya belum bisa memahami apa yang benar-benar diminati Harper, meski pada akhirnya ia membiarkan saja putrinya itu untuk melakukan apapun demi kebahagiannya.

"Harper punya sepatu dan seragam bola seukurannya, yang biasa ia kenakan ketika bermain bersama abang-abangnya. Jadi selain ia bisa feminin, ternyata ia bisa juga tomboy," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas