Feby Febiola Merasa Belum Satnya Jelaskan Hubungannya dengan Ayah Petra Sihombing
Belakangan Feby dikabarkan sedang dekat dengan Franky Sihombing penyanyi religius sekaligus ayah dari Petra Sihombing.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Dua tahun menjanda aktris Feby Febiola kabarnya sudah memiliki tambatan hati yang baru. Belakangan Feby dikabarkan sedang dekat dengan Franky Sihombing penyanyi religius sekaligus ayah dari Petra Sihombing.
Sayangnya Feby Febiola enggak berkomentar banyak tentang hubungan asmaranya tersebut.
"Ah no comment, aku ga mau banyak komen tentang itu," ucap Feby Febiola saat ditemui di Kawasan Trans TV, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Meski banyak foto dirinya berdua dengan Franky di media sosial. Pemain film Semesta Mendukung itu belum mau memberikan keterangan.
"Belum saatnya sih, belum ingin memberitahu. Nanti ada saatnya," ujar mantan istri Bruce Nicholas Delteil itu.
Meski belum mau mengatakan kedekatannya dengan Franky, Feby Febiola mengatakan kalau dirinya sudah dekat dengan Petra Sihombing.
"Udah lumayan deket, dia ganteng, pinter main musik juga," tuturnya.(Wartakotalive.com/Wahyu Tri Laksono)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.